Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vanessa Angel dan Bibi Ternyata Sempat Titipkan Bisnis dan Gala pada Adik Ipar

Saat itu Vanessa dan Bibi menitipkan kedua adiknya, Fadly dan Fuji, karyawan-karyawan dan juga putra mereka, Gala Sky Andriansyah pada Frans.

"Dari Berlima jadi Bertiga. Gue inget banget mereka pernah ngomong kalau 'kita mati yaa lu yang paling tua, yaa lu yang jagain gala sama ai,uti dan yang kerja sama gue'," tulis Frans dikutip dari akun Instagram @fransfaisal_.

Kakak-kakaknya itu juga pernah memberikan semangat pada Frans untuk tetap kuat seandainya kelak mereka sudah tidak ada. 

"'Lu harus bisa urus mereka walaupun lu ga kuat,'" tulis Frans mengenang ucapan kakak-kakaknya saat itu.

Namun Frans tak menyangka kedua kakaknya pergi secepat ini meninggalkan mereka dan anak yang baru berusia satu tahun tiga bulan.

"Dan semuanya beneran terjadi secepat itu," tulis Frans.

Dalam unggahan tersebut Frans menyertakan foto bersama kedua adiknya, Fadly dan Fuji serta Bibi dan Vanessa.

Dia juga mengunggah video ketika Gala Sky, putra Vanessa dan Bibi, baru lahir.

Unggahan Frans membuat banyak orang terharu dan ikut merasakan duka atas meninggalnya Vanessa dan Bibi dalam kecelakaan di tol Jombang, Jawa Timur.

Tak sedikit yang kemudian memberikan dukungan dan semangat untuk Frans serta keluarga yang ditinggalkan.

"Frans gak sendiri ada kita," tulis @shara44.

"Semangat uda .. titip Gala ya om, kumohon jaga gala baik2 , didik Gala biar jadi anak yg kuat dan sukses," tulis @sinta95_.

"Semangat kelg besarnya Galaaaa.... kelak jadi anak sholeh..n Gala disayang seIndonesia," tulis @tantree_dc.

"Semangat om Insya Allah bisa dan kuat semoga Allah lancarkan dan permudah segalanya," tulis @mona_syaiban.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/11/09/164706666/vanessa-angel-dan-bibi-ternyata-sempat-titipkan-bisnis-dan-gala-pada-adik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke