Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dibantu Indra Priawan Suntik Program Inseminasi, Nikita Willy: Menurut Aku Romantis

Hal itu dilakukan sebagai rangkaian dari program inseminasi buatan atau instrauterine insemination (IUI) agar cepat memiliki momongan.

Sebelum inseminasi, Nikita melakukan tindakan pengecekan keadaan telur di rahimnya pada saat hari kedua atau hari ketiga setelah menstruasi.

Hasilnya, telur dalam rahim Nikita cukup baik dan bisa menjalani program inseminasi.

"Setelah itu kita dikasih suntikan, delapan atau tujuh suntikan yang harus disuntikin ke perut bagian bawah aku setiap malam," ujar Nikita Willy dikutip Kompas.com dari YouTube Nikita Willy Official, Rabu (27/10/2021).

Kompak, Nikita dan Indra saling mengingatkan ketika sudah waktunya untuk menyuntikan obat tersebut. Indra juga membantu menyuntik Nikita setiap malam.

"Aku jadi suster-susteran, jadi yang nyuntikin," kata Indra sembari tersenyum.

Nikita mengatakan, proses penyuntikan yang dilakukan suaminya itu memiliki keseruan sendiri meskipun terasa sakit.

"Disuntikin itu jujur sakit tapi kayak koneksinya itu terjalin banget. Menurut aku itu romantis walaupun menyakitkan," kata Nikita seraya tertawa.

Indra pun mengakui istrinya tampak kesakitan karena proses menyuntik itu cukup lama.

Setelah tujuh atau delapan hari suntik, Nikita kembali ke rumah sakit untuk melihat kondisi telur di rahimnya.

"Dilihat apakah sudah ready dibuahi atau belum. Ternyata pada saat dicek, telur aku belum besar jadi aku harus menunggu sekitar lima hari lagi. Dikasih suntikan tambahan," papar Nikita.

Sayangnya, program inseminasi itu sempat gagal dua kali karena Nikita mengalami menstruasi.

Tak dipungkiri saat itu Nikita merasa sedih bahkan sampai menangis. Namun, tidak ada perjuangan yang sia-sia, Nikita Willy akhirnya dinyatakan positif hamil.

Kini, kandungan bintang film Rasuk 2 itu berusia 14 minggu atau 3 bulan.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/10/27/140033066/dibantu-indra-priawan-suntik-program-inseminasi-nikita-willy-menurut-aku

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke