Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jalani Program Bayi Tabung, Dea Ananda Terharu hingga Teteskan Air Mata

Namun, Dea Ananda dan Ariel diketahui belum juga memiliki momongan.

Tak putus asa, Dea Ananda dan Ariel terus berupaya untuk mendapatkan momongan. Salah satunya dengan mengikuti program kehamilan lewat bayi tabung.

Lewat unggahan di akun Instagram miliknya, Dea Ananda mengabarkan, telah menjalani program bayi tabung sejak akhir tahun 2020.

Bahkan, pada 21 Desember 2020, Dea Ananda sudah melalui proses pengambilan sel telur atau ovum pick up (OPU).

"Selfie dulu ah, sebelum 'ovum pick up'. Waktu itu berasa santai banget karena @arielnidji yang siaga tapi nyantai juga dan berjalan lancar," tulis Dea dikutip lewat akun @dea_ananda, Minggu (2/5/2021).

Dea Ananda mengunggah swafoto bersama suaminya, Ariel Nidji, yang sedang mengenakan pakaian pasien rumah sakit.

Pemeran dalam film Comic 8: Casino Kings part 1 ini mengaku terharu usai proses tersebut terlaksana dengan lancar.

Bahkan, Dea Ananda sempat menitikkan air matanya usai melewati pengambilan sel telur tersebut.

"Pas selesai tindakan dan sadar, tiba-tiba air mataku berlinang sedikit. Gak tau ini perasaan apa ya? Mungkin terharu sesaat sekaligus excited ngejalanin ini semua," ucap Dea Ananda.

Pada beberapa unggahan sebelumnya, Dea Ananda sempat mengungkap gejala setelah proses bayi tabung yang dijalani.

Dea Ananda menuturkan, berat badannya sempat naik enam kilogram dan metabolisme tubuhnya melambat.

Namun, hal itu bukan masalah bagi wanita kelahiran Jakarta, 25 Mei 1986.

Bagi Dea Ananda dan Ariel Nidji, yang terpenting adalah program hamil yang tengah dijalaninya bisa lancar.

"Biarin deh.. semoga promil badea lancar..lagi nunggu waktu untuk embryo transfer nih..," kata Dea Ananda.

Berikut link unggahan Dea Ananda, https://www.instagram.com/p/COPg2FSrvFK/?utm_source=ig_web_copy_link.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/05/02/163458666/jalani-program-bayi-tabung-dea-ananda-terharu-hingga-teteskan-air-mata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke