Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bantu Urus RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Percayakan kepada Roofi Ardian

Rupanya, Raffi memercayakan sahabatnya, Roofi Ardian, untuk menduduki jabatan sebagai Presiden RANS Cilegon FC.

Roofi mengaku bersyukur diberikan mandat untuk mengurus dan membesarkan RANS Cilegon FC.

"Kebetulan saya menjadi direktur di beberapa perusahaan Raffi. Jadi enggak cuma di ranah bola saja," ujar pemilik akun Instagram @roofiardian dalam keterangan tertulis, Kamis (1/4/2021).

Roofi berujar, ia punya misi agar RANS Cilegon FC menjadi klub sepak bola yang profesional dan kompetitif.

"Saya akan bekerja secara profesional sesuai tugas dan tanggung jawab yang diberikan. Ini mendapatkan tantangan baru untuk mengurus klub dan pengalaman baru," ujarnya.

Sebelumnya Raffi punya alasan mengakuisisi klub sepak bola yang berlaga di Liga 2 tersebut.

"Kita jodoh-jodohan sebenarnya. Kenapa Cilegon? Karena Cilegon tidak begitu jauh juga dari Andara," kata Raffi Ahmad.

Menurut Raffi Ahmad, mengakuisisi sebuah tim sepakbola bukan hal yang mudah.

Bahkan, Raffi dan Rudy Salim awalnya tak menyangka bisa merealisasikan mimpi untuk akuisisi Cilegon United FC ini di tahun 2021.

Raffi Ahmad nantinya akan langsung membenahi infrastruktur di dalam tim RANS Cilegon FC. Ayah dari Rafathar ini juga akan membangun sekolah sepak bola (SSB) agar bisa melahirkan bibit-bibit unggul untuk Timnas Indonesia.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/04/01/172512766/bantu-urus-rans-cilegon-fc-raffi-ahmad-percayakan-kepada-roofi-ardian

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke