Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intip Isi Gedung Baru HYBE yang Terkenal, Bisa Buat Tersesat!

Penyanyi Lee Hyun melalui channel YouTube-nya mengajak penggemar untuk tur di dalam gedung yang terletak di daerah Yongsan itu.

Hal pertama yang dia sadari begitu masuk ke dalam gedung adalah, bukan hanya karena ukuran pintu masuk yang besar, tapi fakta bahwa ada pemandangan sungai Han.

Bahkan dengan lalu lintas yang padat, itu masih menjadi pemandangan yang indah untuk dilihat ketika matahari muncul.

Pemberhentian berikutnya adalah kafetaria dan tak bisa dipungkiri betapa besarnya ukuran kafetaria itu.

Lee Hyun juga memperlihatkan makanan yang dikonsumsi karyawan di HYBE, seperti omurice (omelet Jepang), sosis gulung, dan sayuran hangat. Juga ada pilihan sup daging sapi dan ayam asam manis untuk makan malam.

Setelah kafetaria, Lee melihat ruangan gym yang seperti terlihat kecil tapi besarnya ternyata begitu luas tersebar di tiga lantai.

Dia juga mengajak orang melihat ruangan praktek dan studio media di lantai tiga. Melihat besarnya studio tari, tampaknya ruang itu tidak hanya bisa untuk praktek dalam jumlah besar tapi bahkan bisa untuk menggelar konser!

Menunjukkan bagian ruangan produser membuat musik, dan lokasi miliknya, tapi sayangnya karena gedung itu begitu luas, butuh waktu 30 menit bagi Lee untuk menemukan dimana ruangannya.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/04/01/075432466/intip-isi-gedung-baru-hybe-yang-terkenal-bisa-buat-tersesat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke