Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kenang Awal Karier, Jessica Mila: Selalu Mau Nangis kalau Take

Saat berbincang dengan pembawa acara Daniel Mananta, Jessica Mila mengaku langsung lolos casting dalam sekali percobaan.

"Dari awal karier aku tiba-tiba bisa masuk entertainment saja itu aneh banget, pertama kali casting langsung keterima padahal aku enggak bisa akting," kata Jessica Mila, dikutip dari kanal YouTube Daniel Mananta Network, Kamis (17/12/2020).

Di awal kariernya, Jessica Mila berujar dirinya selalu ingin menangis ketika mengambil adegan saat syuting.

"Aku selalu mau nangis kalau take, 'aku enggak bisa akting kayak gini', 'gimana caranya akting nangis'," kata Jessica.

Aktris yang lebih dikenal dengan sapaan Mila ini sempat bingung cara meluapkan emosi bahagia ketika dirinya tidak sedang mengalami hal tersebut.

"Gimana caranya akting ketawa di saat aku lagi bete banget pada saat itu atau aku lagi capek banget," ujarnya.

Jessica Mila berujar, jika bukan karena campur tangan Tuhan, dia tidak akan bisa meneruskan kariernya di dunia hiburan hingga sekarang.

"Aku waktu itu umur 10 tahun baru mulai (berkarier), tapi bisa sampai dititik ini itu apa kalau bukan Tuhan yang menyertai aku," ujar Jessica Mila.

Nama Jessica Mila mulai dikenal banyak orang ketika membintangi sinetron Ganteng-Ganteng Serigala bersama dengan Kevin Julio dan Ricky Harun.

Setelahnya, karier Jessica Milla mulai melambung dan membintangi sejumlah film, yang terbaru adalah film Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/12/17/174113466/kenang-awal-karier-jessica-mila-selalu-mau-nangis-kalau-take

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke