Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadi Solois, Ifan Seventeen Rilis Lagu Janji Hati

"Janji Hati" menandai perjalanan karier baru Ifan yang ditinggalkan oleh teman-teman band Seventeen karena musibah tsunami.

Lagu yang diproduseri oleh David NOAh ini merupakan cara Ifan Seventeen untuk melepas kesedihan yang selalu menyelimuti dirinya usai tsunami Tanjung Lesung.

"Ini bisa dibilang singelku yang pertama. Walaupun sebelumnya ada singel sama Armada sama ada buat film. Bisa dibilang ini singel curhatlah, singel lepas kesedihanku mungkin," ucap Ifan dalam konferensi pers virtual, Jumat (27/11/2020).

Lebih lanjut, Ifan menjelaskan lagu ini bercerita tentang kisah cinta yang bahagia.

"Jadi menitikkan air mata bukan karena sedih tapi karena cinta dan lagu ini bercerita tentang itu, tentang keharuan dalam cinta," jelasnya.

Walaupun sudah tidak bersama rekan-rekannya lagi, warna Seventeen tetap akan terasa di lagu Ifan sebagai solois.

Ifan tak bisa melepaskan begitu saja nuansa musik dari band yang membesarkan namanya itu.

"Tapi untuk rasanya (lagu ini) tetap seperti band. Aku bisa seperti sekarang juga semua karena aku menjadi seorang penyanyi band," kata Ifan.

Peristiwa tsunami di Tanjung Lesung pada 22 Desember 2018 memang tak akan pernah dilupakan oleh Ifan Seventeen.

Tiga personel Seventeen, M Awal Purbani, Herman Sikumbang, dan Windu Andi Darmawan meninggal dunia akibat terjangan tsunami.

Peristiwa tersebut juga menelan korban Oki Wijaya, sang road manajer, Ujang dari kru, dan Dylan Sahara.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/11/27/222958466/jadi-solois-ifan-seventeen-rilis-lagu-janji-hati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke