Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita KotaK Ajak Cak Nun Kolaborasi dalam Singel "Manusia Manusiawi"

Tantri mengakui, pada awalnya ia dan teman-temannya sama sekali tidak terpikirkan untuk berkolaborasi dengan siapa pun dalam singel tersebut.

Kendati demikian, semuanya berubah ketika Cella (Gitaris) menemukan nada lagu saat proses penggarapan.

"Kami dengarkan bareng-bareng dan kami masukin lirik di situ, langsung ngebayangin 'kayaknya sentuhan berbeda harus ada di lagu ini, yang menohoknya'," ungkap Tantri dalam pertemuan virtual, Jumat (25/9/2020).  

Karena ketiganya sedang senang-senang mendengar Cak Nun, nama tersebut menjadi kandidat kolaborasi KotaK.

Hanya saja Tantri, Cella, dan Chua sempat pesimis mengupayakan Cak Nun menjadi teman kolaborasi KotaK.

"Karena kan kami hampir sangat sulit sekali melihat Mbah Nun tampil di televisi. Dia kan memang kayak underground aja, areanya beliau," ucap Tantri.

"Tetapi, ternyata semesata berkata lain, mengamini dengan begitu mudahnya kita bisa berkolaborasi," kata Tantri. 

Menariknya, ketiganya tidak pernah bertatap muka sama sekali dengan Cak Nun. Semua yang dikerjakan kedua belah pihak hanya melalui virtual.

Sebab, jadwal Cak Nun yang selalu berpindah-pindah tempat dari satu kota ke kota yang lain membuat sulit menentukan jadwal pertemuan.

"Terus, ya sudah, walaupun terhambat waktu, sekitar beberapa bulan, beliau baru kirim materi 30 detik, kata-kata menohok itu," ucap Tantri.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/09/25/175137366/cerita-kotak-ajak-cak-nun-kolaborasi-dalam-singel-manusia-manusiawi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke