Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Film Blood Father, Mel Gibson Melawan Kartel Narkoba

Diadaptasi dari novel berjudul sama, Blood Father merupakan film aksi thriller garapan sutradara Jean François Richet yang naskahnya ditulis Peter Craig.

Film yang dibintangi Mel Gibson ini tayang perdana di Festival Film Cannes 2016 dan dirilis pada 12 Agustus 2016 oleh Lionsgate Premiere.

Blood Father bercerita tentang John Link (Mel Gibson), seorang narapidana yang baru saja keluar dari penjara.

John akhirnya dapat berjumpa dengan putri semata wayangnya yang berusia 17 tahun, Lydia Link (Erin Moriarty), setelah terpisah sekian lama.

Lydia memiliki kehidupan remaja yang cukup rumit dan memutuskan pergi dari rumah sang ibu.

Kepergian Lydia menyusul perceraian yang terjadi pada orang tuanya.

Usai bertemu sang ayah, Lydia dan John harus berhadapan dengan sebuah ancaman.

Seorang pengedar narkoba mengincar dan mengancam membunuh Lydia.

Sebagai seorang ayah, John pun berusaha melindungi anaknya sekuat tenaga.

Akan tetapi, kehidupan rumit yang dialami Lydia adalah buah dari kesalahannya sendiri.

Pertama, ia memutuskan lari dari kehidupan mapan ibu dan ayah tirinya.

Kedua, Lydia jatuh cinta pada Jonah (Diego Luna), anggota kartel narkoba Meksiko yang mengaku sebagai pengusaha properti.

Ketiga, demi membuktikan cintanya pada Jonah, Lydia bersedia menjadi penjaga rumah Jonah yang sebenarnya berfungsi sebagai gudang penyimpanan uang dan narkoba.

Terakhir, Lydia ikut ambil bagian dalam penyerbuan bersenjata keluarga yang dituduh mencuri uang dari rumah penyimpanan.

Lalu, apa yang akan dilakukan John untuk menyelamatkan sang anak dari ancaman yang menghantuinya?

Saksikan kelanjutan kisahnya dalam film Blood Father yang tayang malam ini pukul 23.30 WIB di TransTV.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/09/16/075252066/sinopsis-film-blood-father-mel-gibson-melawan-kartel-narkoba

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke