Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis High Score, Film Dokumenter tentang Era Keemasan Video Game

Doku-seri sepanjang enam episode ini akan mengulas tentang era keemasan video game.

Berbeda dengan film ataupun serial dokumenter video game lainnya, Netflix menjanjikan sesuatu yang spesial dalam karya terbarunya ini.

High Score akan mengajak penonton menelusuri sejarah video game klasik dari era 1970-an hingga awal 1990-an.

Tak cuma memperlihatkan cerita di balik game populer seperti Atari, Nintendo, Saga, ataupun permainan bertema pertarungan.

High Score juga menampilkan wawancara mendalam dengan para kreator dan pihak developer.

Bagaimana inovasi mereka yang tak tertandingi akhirnya membangun industri bernilai milyaran dolar.

Pada episode pertama bertajuk Boom & Bust, Netflix akan mengajak penonton melihat bagaimana video game bisa memikat anak-anak di awal 1980-an.

Sayangnya, popularitas yang diraih lenyap dalam waktu singkat.

Tak lama kemudian, orang-orang meninggalkan video game karena adanya beberapa pemberitaan yang cukup buruk.

Sedangkan episode kedua High Score yang berjudul Comeback Kid, mengisahkan tentang perjalanan Nintendo.

Para penggemar game bisa menyaksikan sejarah Nintendo sebelum sukses di pasaran.

Hingga pada akhir dekade, Nintendo akhirnya bisa membuat gebrakan dan berhasil menjadi salah satu produsen game tersukses.

Masih banyak peristiwa menarik dalam sejarah video game yang akan ditampilkan High Score.

Termasuk persaingan sengit antara Nintendo dengan Sega.

Bagi Anda yang penasaran dengan kisah selengkapnya, saksikan High Score mulai besok, Rabu (19/8/2020) di Netflix.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/08/18/230325466/sinopsis-high-score-film-dokumenter-tentang-era-keemasan-video-game

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke