Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BCL: Di Tengah Kebingunganku, Aku Berusaha Bangkit Selesaikan Tanggung Jawabku

Video ini berisi tentang momen-momen BCL setelah ditinggal Ashraf Sinclair pada 18 Februari 2020.

Untuk episode kedua, BCL menampilkan momen ketika dirinya mencoba bangkit dari keterpurukan dengan kembali ke atas panggung.

Gambar-gambar yang disajikan diambil dari penampilan BCL ketika manggung di SQ Dome pada 28 Februari 2020, menjadi artis pembuka konser Ronan Keating, dan menjadi bintang tamu final Puteri Indonesia 2020. 

Dengan busana serba hitam, BCL mencoba menghibur masyarakat di tengah situasi hatinya yang juga hancur.

Momen-momen tangisan kecil, senyuman, atau bahkan tatapan kosong sebelum BCL naik ke atas panggung membuat suasana haru langsung terasa. 

Tak hanya penuh dengan visual dan narasi menyentuh hati, caption untuk video ini juga benar-benar ungkapan jiwa BCL saat berusaha kembali profesional menjadi penyanyi.  

"Di tengah kebingunganku, aku berusaha bangkit berdiri untuk menyelesaikan tanggung jawabku. Kuputuskan untuk kembali dengan nyawa yang tidak penuh, energi yang hampir tidak ada, dan hati yang hancur," tulis BCL seperti dikutip Kompas.com dari video di kanal It's Me BCL, Minggu (5/7/2020).

BCL berterima kasih kepada semua pihak yang selama ini selalu memberikan dukungan kepadanya untuk tetap bangkit dan tegar menghadapi keadaan.

"Terima kasih untuk kalian semua, yang memberikan cinta dan support untukku, menemaniku dalam perjalananku. Untukku coba mengerti dan menerima apa yang sedang terjadi dalam hidupku," ujar BCL. 

Seperti diketahui, Ashraf Sinclair meninggal dunia pada 18 Februari 2020.

Ashraf meninggal karena serangan jantung dan dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat. 

https://www.kompas.com/hype/read/2020/07/05/170311966/bcl-di-tengah-kebingunganku-aku-berusaha-bangkit-selesaikan-tanggung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke