Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hibur Fans Saat Pandemi Covid-19, Nine Inch Nails Gratiskan 2 Album Baru

Dalam twitnya, sang vokalis Trent Reznor mengatakan album tersebut bisa diunduh secara gratis di laman resmi band tersebut, NIN.com.

Kedua album itu juga tersedia di semua layanan streaming musik.

“(Musik) baru Nine Inch Nails sudah keluar. Ghosts V-VI. Musik selama berjam-jam. Gratis,” tulis Reznor.

“Ada yang gembira, ada yang tidak begitu riang,” lanjut sang vokalis.

Peluncuran kedua album itu dimaksudkan sebagai penghiburan bagi masyarakat dunia yang sedang menghadapi pandemi virus corona (Covid-19).

Dalam situs resminya, Nine Inch Nails menyebutkan album Ghosts V: Together berisi delapan lagu, sedangkan Ghosts VI: Locusts memiliki 15 lagu.

Trentz Reznor dan Atticus Ross, menjelaskan di NIN.com, emosi mereka berubah selama krisis kesehatan global ini berlangsung.

Mereka merasakan “ada harapan di tengah keputusasaan” dan situasi ini membantu mereka “menghargai kekuatan dan kebutuhan untuk saling terkoneksi”.

Karena itu mereka memutuskan untuk bekerja siang malam untuk menyelesaikan rekaman kedua album itu.

Mereka ingin lagu-lagu dari dua album itu bisa membantu masyarakat melalui masa-masa sulit ini.

“Musik selalu punya cara untuk membuat kami menjadi tidak terlalu kesepian di dunia ini. Kami berharap itu juga yang dirasakan pendengar,” ucap Reznor dan Ross.

“Jangan lupa, kita melalui semua ini bersama-sama dan ini semua akan berlalu,” kata mereka.

Nine Inch Nails merupakan band yang dibentuk Trent Reznor di Cleveland, Ohio, AS, pada 1988.

Reznor merupakan satu-satunya anggota permanen band itu sampai Atticus Ross masuk pada 2016.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/03/27/104537066/hibur-fans-saat-pandemi-covid-19-nine-inch-nails-gratiskan-2-album-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke