Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hakim Sebut Video Ikan Asin Akan Diputar Rabu Pekan Ini

Hakim Ketua Djoko Indiarto menyebut bahwa pemutaran video ikan asin akan dilakukan dalam sidang pada Rabu (11/3/2020) mendatang.

Hal itu disampaikan Djoko Indiarto usai pemeriksaan ketiga terdakwa, yakni Pablo Benua, Rey Utami, dan Galih Ginanjar.

Menurut Djoko, nantinya video tersebut akan menjadi bahan evaluasi dari pemeriksaan terhadap ketiga terdakwa yang telah dilakukan.

“Pemeriksaan hari ini sudah cukup, Rabu untuk ditayangkan. Kalau ada payung hukumnya, nanti gimana, kita evaluasi lagi. Akan kembali digelar khusus untuk melihat video,” ucap Djoko Indiarto.

Sementara itu, kuasa hukum Pablo Benua dan Rey Utami, Rihat Hutabarat mengatakan bahwa video ikan asin bakal diputar secara utuh.

“Iya hari Rabu nanti video diputar,” ujar Rihat.

Sidang kali ini beragendakan pemeriksaan terdakwa, Rey Utami, Pablo Benua hingga Galih Ginanjar.

Ketiganya dicecar pertanyaan-pertanyaan oleh Jaksa Penuntut Umum hingga pihak kuasa hukum.

Bahkan, ada sebuah hal yang diungkapkan Pablo Benua bahwa video ikan asin itu diunggah oleh pihak editor video yang bernama Derry tanpa pengetahuan dirinya.

“Kalau dia upload tanpa izin saya, judul juga diluar sepengetahuan saya,” ujar Pablo lagi.

“Tapi waktu dia saya marahin, dia menjawab kalau videonya numpuk,” kata Pablo Benua melanjutkan.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/03/09/230808466/hakim-sebut-video-ikan-asin-akan-diputar-rabu-pekan-ini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke