Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sindir Generasi Milenial, Anya Dwinov Sebut Sekarang Zaman Instan

Anya pun mengingat masa lampau sebelum masuk ke dalam dunia hiburan. Saat itu, ia masih sulit mencari peluang kerja karena keterbatasan teknologi.

"Ini momen, masyarakat harus bersyukur karena dulu kita harus cari informasi. Masih eranya telepon umum mau cari-cari casting," katanya saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (16/2/2020).

Sayangnya, perempuan kelahiran November 1982 itu pun sedikit menyindir generasi milenial yang menurutnya tak mengerti cara mencari informasi.

"Anak-anak sekarang enggak mengerti cari-cari info di mana ada casting, ruang kerja," ucapnya.

Padahal, kata Anya, generasi milenial sudah sangat mudah mengakses dan mencari informasi di internet.

"Sekarang dengan mudahnya mereka tidak perlu merayu dan memelas kalau mereka tidak diterima," katanya.

Menurut Anya, sekarang zaman instan. Pasalnya, generasi milenial bisa saja beralih menjadi YouTuber dan selebgram tanpa perlu melakukan casting di banyak tempat.

Bahkan, mereka bisa dengan mudahnya menjadi terkenal tanpa harus melalui proses casting seperti dahulu.

"Oke, kalau kalian enggak suka cara dan karya gue, gue bikin channel YouTube atau Instagram sendiri," kata Anya Dwinov menirukan seorang generasi milenial yang tak diterima bekerja.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/02/17/140844766/sindir-generasi-milenial-anya-dwinov-sebut-sekarang-zaman-instan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke