Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Kesalahan Meletakkan Cermin yang Harus Dihindari Menurut Feng Shui

Kompas.com - 16/02/2022, 09:24 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Fengshuied

 

Selain itu, ada keyakinan bahwa cermin yang memantulkan tempat tidur menciptakan pihak ketiga dalam hubungan karena mereka membawa lebih banyak "orang" ke kamar tidur. Akhirnya, perselingkuhan bisa terjadi.

Ilustrasi cerminUnsplash/Spacejoy Ilustrasi cermin

3. Cermin yang memantulkan pintu

Salah satu aturan feng shui di dalam rumah adalah untuk menghindari pintu yang menghadap ke pintu lain, terutama dalam jarak dekat. Ini menciptakan fondasi negatif untuk konflik dan pertengkaran yang terjadi di rumah.

Baca juga: Menurut Feng Shui, Ini 4 Hal Penting di Kamar Tidur agar Tidur Nyenyak

Cermin di depan pintu akan menciptakan skenario pintu yang menghadap pintu lain dalam bentuk pantulannya.

Pintu depan utama pintu masuk rumah juga sebaiknya tidak disambut langsung oleh cermin saat dibuka. Hal ini karena pintu utama merupakan salah satu titik masuk utama energi ke dalam bangunan rumah.

Memiliki cermin yang mencerminkan pintu yang terbuka hanya menunjukkan energi yang memasuki rumah sebagai titik keluar langsung.

4. Cermin memantulkan cermin

Memiliki cermin yang saling memantulkan menciptakan banyak "dimensi" di sebuah rumah. Ini menciptakan suasana Yin dan Yang menakutkan di rumah.

Baca juga: Menurut Feng Shui Ini 4 Kekurangan Rumah Menghadap ke Barat

5. Cermin memantulkan kompor

Dapur sudah menjadi area rumah dengan energi api yang kuat karena adanya kompor. Cermin tidak hanya menggandakan energi api yang dipancarkan dari kompor, tetapi juga dapat membawa kompor ke area lain di rumah yang mungkin sangat menderita karenanya.

Energi api melelehkan energi logam dan membakar energi kayu. Ini juga mengganggu energi air.

Ingatlah bahwa cermin yang memantulkan makanan di meja makan adalah penempatan yang positif, dan jangan disamakan dengan cermin yang memantulkan kompor.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com