Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/02/2021, 19:20 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Decortips

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain medekorasi ruangan dengan bunga atau tanaman asli, Anda juga dapat mendekorasi dengan bunga kering atau yang dikeringkan.

Namun, yang harus diperhatikan adalah penataan bunga kering ini, karena bunga kering lebih rentan patah dan rontok daripada bunga asli.

Dilansir dari Decortips, Sabtu (13/2/2021), rangkaian bunga kering masih menjadi penataan yang ideal untuk membuat sudut atau ruangan rumah menjadi lebih nyaman.

Baca juga: Dekorasi dengan Bunga Kering Bakal Kembali Jadi Tren Tahun Ini?

Bunga kering ini dapat ideal jika terkena sedikit cahaya alami dan dapat menjadi objek dekoratif di dalam ruangan mana pun.

Ilustrasi bunga kering sebagai dekorasi ruangan. PEXELS/COTTONBRO Ilustrasi bunga kering sebagai dekorasi ruangan.

Bunga kering tropikal

Seperti halnya menata bunga asli, menata bunga kering juga bisa dilakukan di dalam pot. Pilih bentuk pot yang cantik kemudian tata bunga kering secantik mungkin.

Anda bisa memilih bunga kering dengan warna berbeda atau bunga dengan warna yang sama.

Bingkai

Cara lain untuk mendekorasi bunga kering dalam ruangan adalah dengan membingkainya dan memajang di dinding.

Baca juga: 9 Warna Bunga Mawar, Ada Ungu hingga Biru

Untuk membuatnya, Anda harus menggunakan karton atau kain sebagai latar belakang dengan warna yang senada dengan bunga.

Setelahnya, atur bunga dan tempelkan dengan lem.

Bunga yang ditekan memungkinkan kita membuat gambar, kartu, dan menghias berbagai objek. Mereka adalah dekorasi yang sangat pribadi yang bisa terlihat cantik.

 

Saat desain sudah kering, bingkai dengan kaca. Anda juga bisa menghias bingkai cermin dengan daun dan bunga yang keringkan dan dipress.

Cukup tempelkan dengan silikon dan gunakan semprotan pengikat khusus untuk bunga kering.

Baca juga: Cara Memadukan Tanaman Hias Bunga di Dalam Ruangan

Bola bunga kering

Anda bisa membuat bola yang dibuat dengan bunga kering, karena ini memiliki nilai dekoratif yang bagus.

Bola bunga kering ini juga bisa memberikan aroma dan membanjiri ruangan mana pun di rumah dengan aroma yang menakjubkan.

Untuk membuatnya, Anda membutuhkan bola busa kering dan bunga kering. Semakin banyak Anda memasukkan bunga, semakin baik hasilnya.

Untuk menggantungnya, bungkus bola dengan pita satin, sisakan potongan yang cukup panjang sehingga bisa digantung dengan nyaman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Do it your self
Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Do it your self
Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Pets & Garden
Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Do it your self
Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Pets & Garden
Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Do it your self
6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

Pets & Garden
6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

Housing
Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Do it your self
4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

Housing
Simak, Cara agar Lantai Kayu Tidak Dimakan Rayap

Simak, Cara agar Lantai Kayu Tidak Dimakan Rayap

Housing
7 Manfaat Menggunakan Lantai Kayu di Rumah

7 Manfaat Menggunakan Lantai Kayu di Rumah

Housing
5 Cara Membasmi Kutu Daun pada Tanaman Hias di Rumah

5 Cara Membasmi Kutu Daun pada Tanaman Hias di Rumah

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com