Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Furnitur yang Sebaiknya Tidak Diletakkan di Ruang Tamu

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang tamu merupakan ruangan penting di rumah. Berbagai aktivitas dapat dilakukan di ruangan ini, mulai dari menerima tamu, berkumpul bersama keluarga, belajar, hingga bekerja. 

Oleh karena itu, kenyamanan di ruangan ini penting untuk diperhatikan. Salah satu cara membuat ruang tamu lebih nyaman yaitu dengan meletakkan furnitur yang menunjang aktivitas di ruangan tersebut. 

Namun, perlu dipahami juga bahwa meletakkan furnitur di ruang tamu harus dilakukan dengan bijak. Sebab, terlalu banyak meletakkan furnitur akan membuat ruangan lebih sempit. Sebaliknya, meletakkan sedikit furnitur bisa membuat ruang tamu terasa kosong. 

Dikutip dari Homes and Gardens, Rabu (17/4/2024), berikut beberapa furnitur yang sebaiknya tidak diletakkan di ruang tamu, menurut para ahli. 

Meskipun tergolong sebagai furnitur penting, namun meja kopi yang ukurannya terlalu besar sebaiknya tidak diletakkan di ruang tamu. 

Sebab, meja kopi tengan berukuran besar bisa menghalangi mobilitas di ruangan tersebut dan dapat membuat ruangan lebih berantakan karena sering digunakan untuk meletakkan buku, majalah, dan barang-barang lain yang tidak penting. 

Nina Lichtenstein, desainer interior profesional dan pendiri Custom Homes Design, menyarankan untuk menggunakan meja bertumpuk yang fungsinya sama seperti meja kopi, namun tidak memakan banyak ruang. 

Sofa berukuran besar

Sofa besar juga termasuk furnitur yang sebaiknya tidak diletakkan di ruang tamu. Houna Bech seorang desainer profesional, mengatakan bahwa sofa besar terutama yang berbentuk L akan memakan banyak ruang dan membatasi pergerakan. 

Oleh karena itu, lebih baik tidak meletakkan sofa besar di ruang tamu, apalagi jika ruang tamu berukuran kecil. Sebaiknya, gunakan sofa tunggal yang ukurannya lebih kecil dan beberapa kursi. 

Kursi formal

Meskipun set kursi berlengan terlihat serasi dan cantik, namun jenis kursi ini kurang sesuai untuk ruang tamu. 

Nina menyarankan untuk menggunakan tempat duduk yang lebih praktis seperti sofa karena bisa memberikan kenyamanan di ruang tamu. Lalu, tambahkan juga satu kursi beraksen untuk menambah daya tarik di ruangan tersebut. 

Speaker berukuran besar juga sebaiknya tidak ditempatkan di ruang tamu. Selain membuat ruang tamu lebih sempit, speaker besar juga membuat ruang tamu menjadi kurang menarik. 

Sebaiknya, pilih speaker berukuran lebih kecil namun bertenalan cukup besar, sehingga lebih fungsional dan tidak membuat ruang tamu menjadi sempit. 

Itulah beberapa furnitur yang sebaiknya tidak diletakkan di ruang tamu. Penataan ruang tamu yang tepat akan membuat rumah lebih rapi dan nyaman. 

https://www.kompas.com/homey/read/2024/04/17/123929676/4-furnitur-yang-sebaiknya-tidak-diletakkan-di-ruang-tamu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke