Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Penyebab AC Tidak Dingin, Apa Saja?

Selain mendinginkan ruangan, AC dapat digunakan untuk mengatur suhu, kelembapan, dan sirkulasi udara di dalam ruangan. 

AC bekerja dengan cara menghilangkan panas dari udara di dalam ruangan dan mengalirkannya ke luar sehingga menciptakan udara yang lebih dingin dan nyaman.

Namun, terkadang AC yang seharusnya memberikan udara dingin malah mengeluarkan udara panas.

Para ahli di Thomas HVAC Company di Alabama mengatakan jika AC mengeluarkan udara hangat, sangat penting segera mendiagnosis masalahnya agar dapat diperbaiki dengan cepat.

Karena jika tidak segera diperbaiki, rumah akan terasa panas dan tidak nyaman sepanjang cuaca panas.

Lantas, apa sebenarnya yang menyebabkan AC tidak dingin?

Dikutip dari Homes and Gardens, Selasa  (9/4/2024), berikut sejumlah penyebab AC tidak dingin. 

Menurut Stacy Lewis, desainer interior di Eternity Modern, penting memeriksa pengaturan termostat. Jika termostat diatur terlalu rendah atau tinggi, AC mungkin tidak mampu memberikan udara dingin yang diharapkan.

Lewis juga menambahkan bahwa motor AC yang bekerja terlalu keras dapat mengganggu kinerjanya.

Karena itu, jika Anda mengalami masalah dengan AC, mungkin solusinya adalah memeriksa pengaturan suhu agar sesuai dan tidak memberikan tekanan berlebih pada motor AC. 

Filter udara yang kotor

Selanjutnya, penyebab AC tidak dingin adalah filter udara yang tersumbat. Ketika filter udara tersumbat, aliran udara menjadi terhalang dan menyebabkan AC menjadi terlalu panas.

Mengetahui cara membersihkan AC yang tepat akan membantu Anda menghindari atau mengatasi masalah filter udara yang kotor.

Selain itu, dengan membersihkan filter udara secara teratur, dapat memastikan aliran udara lancar sehingga AC kembali bekerja efisien, memberikan udara sejuk, serta menjaga kualitas udara di dalam ruangan.

Kualitas udara yang buruk, seperti debu atau polutan lainnya, dapat mempengaruhi kinerja AC, tapi filter yang bersih akan membantu mengurangi dampak negatifnya. 

Mereka juga menjelaskan tanpa refrigeran yang cukup, AC tidak akan mampu menciptakan udara dingin yang diinginkan.

Masalah ini sering kali terjadi akibat kebocoran dalam sistem AC, yang bisa disebabkan kerusakan pada katup atau koil evaporator.

Namun, biasanya sulit mengetahui kebocoran refrigeran pada AC karena cairannya cenderung tidak terdeteksi. Penyebabnya adalah cairan yang cenderung menguap.

Anda bisa melihat tanda-tanda kebocoran refrigeran dari suara mendesis atau menggelegak yang mungkin dikeluarkan AC. 

Kompresor tidak berfungsi

Terakhir, penyebab AC tidak dingin adalah kompresor tidak berfungsi. Para ahli menjelaskan, jika kompresor luar ruangan bermasalah, kompresor tidak dapat mengalirkan udara dengan baik.

Anda bisa mendeteksi masalah kompresor yang tidak berfungsi dari suara-suara aneh, seperti derakan atau gemerincing yang keluar dari AC.

Jika AC memerlukan lebih dari sekadar pembersihan, sebaiknya konsultasikan dengan teknisi AC agar mendapat perbaikan yang tepat.

Pastikan selalu mematikan AC sepenuhnya sebelum melakukan perbaikan apa pun.

https://www.kompas.com/homey/read/2024/04/09/111700576/4-penyebab-ac-tidak-dingin-apa-saja-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke