Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bolehkah Menyiram Tanaman pada Malam Hari?

Menyiram tanaman biasanya dilakukan pada pagi dan sore hari. Pagi hari adalah waktu terbaik menyiram tanaman, sedangkan sore hari juga direkomendasikan sebagai waktu yang lebih baik daripada siang hari yang terik. 

Namun, tidak sedikit orang yang menyiram tanaman pada malam hari. Kesibukan dan lupa biasanya menjadi penyebabnya. 

Lantas, bolehkan menyiram tanaman pada malam hari? 

Jika merasa sulit mengatur waktu untuk menyiram tanaman, mungkin tidak masalah bila melakukannya pada malam hari.

Namun, para ahli merekomendasikan tidak menjadikan menyiram tanaman pada malam hari sebagai hal yang rutin.

Tidak pernah disarankan menyiram tanaman pada waktu-waktu terpanas pada siang hari dan melakukan hal tersebut adalah kesalahan. 

Keuntungan potensial utama dari menyiram tanaman pada malam hari adalah membantu meminimalkan kehilangan air, berkat suhu yang lebih dingin.

Hal ini membuat lebih banyak air tersedia untuk tanaman karena tertahan di dalam tanah untuk jangka waktu lebih lama.

Karena tidak ada sinar matahari langsung juga dibandingmenyiram tanaman dalam cuaca panas, hal ini mengurangi risiko daun tanaman terbakar akibat air yang menempel pada dedaunan.

Eric DeBoer, ahli agronomi dari Simple Lawn Solutions, mengatakan menyiram tanaman pada malam hari tidak masalah selama Anda tidak membasahi dedaunan.

"Penyiraman pada malam hari atau semalaman akan bekerja baik jika menggunakan penyiraman tanah dan mengarahkannya ke pangkal tanaman," ucap DeBoer dilansir dari Homes and Gardens, Jumat (5/4/2024). 

Irigasi tetes atau selang rendam adalah contoh irigasi yang mampu mengalirkan air secara perlahan dan akurat ke tanah serta menghindari membasahi dedaunan.

Namun, penata taman profesional, Quinten O'Dea, menggambarkan menyiram tanaman pada malam hari bukan ide baik. Jadi, disarankan tidak melakukan penyiraman pada malam hari secara rutin.

"Tanah akan tetap lembap selama beberapa jam lebih lama dari biasanya. Jika disiram secara rutin, akan mendorong pertumbuhan jamur dan siklus mikrobiota yang tidak sehat di dalam tanah, yang menyebabkan lonjakan jamur dan lumut yang tidak diinginkan," ucapnya. 

Menyiram tanaman pada malam hari dapat meningkatkan risiko penyakit jamur karena kelembapannya menciptakan lingkungan lembap yang sempurna untuk pertumbuhan jamur.

Hal ini dapat membuat tanaman lebih berisiko terkena masalah jamur, seperti embun tepung dan bercak daun.

Risiko utama berasal dari kelembapan pada dedaunan, tetapi juga tanah yang basah dapat menjadi lingkungan menguntungkan bagi jamur. Berbagai hama, seperti siput, juga akan lebih aktif dalam kondisi lembap. 

Selain itu, Anda tidak dapat mengontrol di mana dan berapa banyak air yang diberikan pada tanaman. Kurangnya pemantauan ini dapat meningkatkan risiko genangan air serta penyiraman yang berlebihan dapat menyebabkan pembusukan akar dan kematian tanaman.

Maka itu, tidak disarankan menyiram tanaman pada malam hari, terlebih terus-menereus. 

Namun, perancang lanskap, Samuil Iliev, masih memperingatkan menghindari menyiram tanaman pada malam hari "hanya untuk berjaga-jaga" karena sulit memantau levelnya dan potensi masalah selalu ada.

"Penyiraman semalaman tidak memberikan keuntungan bagi tanaman tertentu dan dapat menyebabkan penyiraman berlebihan, terutama jika tidak diatur dengan benar atau pengatur waktu rusak," imbuh Ililev. 

Alasan beberapa orang menyiram tanaman pada malam hari untuk mengurangi kehilangan air melalui penguapan. Namun, hal ini mudah dilakukan jika penyiraman dilakukan pada pagi hari. 

Itu lebih baik karena tanah menjadi dingin dan air dapat diserap lebih mudah. 

https://www.kompas.com/homey/read/2024/04/05/215238176/bolehkah-menyiram-tanaman-pada-malam-hari

Terkini Lainnya

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke