Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Ide Dekorasi Ruang Ganti Agar Terlihat Menarik

Di dalam ruang ganti terdapat lemari yang digunakan untuk menyimpan pakaian. Terkadang, ruang ganti juga dilengkapi dengan meja rias yang bisa digunakan untuk make up.

Sama halnya dengan ruangan lain, ruang ganti juga bisa di dekorasi semenarik mungkin agar terlihat lebih menarik.

Dikutip dari Better Homes & Gardens, Minggu (31/12/2023), berikut ini ide dekorasi ruang ganti yang cantik dan menarik.

Salah satu ide dekorasi ruang ganti yaitu ruang ganti bergaya klasik. Di ruang ganti ini biasanya terdapat lemari dan meja rias dengan warna yang sama.

Di meja ruas terdapat cermin yang memiliki bingkai berbentuk mencolok untuk memberikan kesan menarik.

Sementara itu, kursi di meja ruas bisa terbuat dari kerangka besi dan dudukan serta sandara dari busa.

Meletakkan lemari pakaian yang banyak

Lemari pakaian tak hanya berfungsi untuk menyimpan pakaian, namun bisa membuat ruang ganti terlihat lebih menarik.

Maka dari itu, biasanya di dalam ruang ganti terdapat banyak lemari pakaian yang ukurannya cukup besar. Untuk menghemat ruang, letakkan lemari yang menggunakan pintu geser.

Lemari dengan pintu kaca juga bisa dipilih agar tampilan ruang ganti terlihat lebih luas dan terang. Selain itu, lemari berpintu kaca juga membuat pakaian bisa terlihat dari luar tanpa harus membuka lemari tersebut.

Pasang wallpaper

Ide dekorasi ruang ganti lainnya yaitu memasang wallpaper dinding. Wallpaper akan membuat ruang ganti terlihat lebih menarik.

Wallpaper bisa dipasang di seluruh dinding ruang ganti atau hanya bagian-bagian tertentu saja. Maka dari itu, wallpaper bisa digunakan untuk membatasi area.

Misalnya, wallpaper dipasang di area meja rias untuk membatasi area ganti pakaian dengan area untuk merias diri.

Ruang ganti termasuk ruangan dengan lalu lintas rendah. Artinya, ruangan ini tidak terlalu sering dilalui.

Maka dari itu, di ruangan ini bisa dipasang karpet karena tidak terlalu kotor.

Karpet juga bisa membuat ruang ganti terlihat lebih mewah dan nyaman. Pilihlah karpet yang pola dan warnanya netral agar tidak terlihat berlebihan.

Cat ruangan dengan warna cerah

Terakhir, ide dekorasi ruang ganti yaitu mengecat ruangan dengan warna cerah. Cat berwarna cerah akan membuat ruangan terlihat lebih terang, ceria, dan menyenangkan.

Warna yang dipilih tidak harus sama dengan warna lemari. Namun, agar tidak terlihat berlebihan, sebaiknya pilih lemari berwarna putih, sehingga bisa dipadukan dengan berbagai warna cat dinding.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/12/31/194000376/5-ide-dekorasi-ruang-ganti-agar-terlihat-menarik

Terkini Lainnya

6 Cara Meningkatkan Tampilan Lemari Dapur dengan Biaya Minim

6 Cara Meningkatkan Tampilan Lemari Dapur dengan Biaya Minim

Decor
7 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Kamar Mandi

7 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Kamar Mandi

Pets & Garden
5 Makanan yang Tidak Boleh Dimasak di Oven Pemanggang Roti

5 Makanan yang Tidak Boleh Dimasak di Oven Pemanggang Roti

Home Appliances
4 Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

4 Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

Housing
6 Tanaman Hias Dalam Ruangan yang Cepat Tumbuh

6 Tanaman Hias Dalam Ruangan yang Cepat Tumbuh

Housing
6 Manfaat Baking Soda untuk Hewan Peliharaan

6 Manfaat Baking Soda untuk Hewan Peliharaan

Pets & Garden
5 Hal yang Harus Disiapkan di Dapur Sebelum Berlibur

5 Hal yang Harus Disiapkan di Dapur Sebelum Berlibur

Housing
Cara Membersihkan Kasur dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Kasur dengan Bahan Alami

Do it your self
Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Cara Membersihkan Alat Pemanggang Daging Setelah Membakar Satai

Do it your self
6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

6 Cara Menyimpan Rempah yang Benar agar Tetap Awet

Do it your self
Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Cara Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama

Do it your self
Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Tips Menata Freezer untuk Mengurangi Kekacauan

Home Appliances
Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Tips Membersihkan Vacuum Cleaner dengan Benar

Do it your self
5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

5 Kesalahan Dekorasi Kamar Tidur Menurut Desainer

Decor
Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Cara Membersihkan Pengering Pakaian dengan Benar

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke