Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Tips agar Tanaman dalam Pot Cepat Berbuah

Pada budidaya buah di pot, kesuburan tanah bukan menjadi faktor utama yang penting. Artinya, kesuburan tanah bisa disesuaikan agar tanaman dapat berbunga dan berbuah.

Sementara itu, kondisi lingkungan seperti ketinggian tempat, kelembapan udara, suhu, dan curah hujan menjadi faktor pengendali yang sangat menentukan kemampuan tanaman berbunga dan berbuah.

Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Minggu (3/9/2023), berikut ini tips agar tanaman dalam pot cepat berbuah.

Sesuaikan tanaman dengan kondisi iklim setempat

Hal pertama yang harus diperhatikan sebelum menanam buah dalam pot yaitu sesuaikan jenis tanaman dengan kondisi iklim setempat.

Misalnya, tanaman buah strawberry lebih cocok ditanam di dataran tinggi yang iklimnya dingin. Penanaman strawberry di daerah panas bisa dilakukan, namun hasilnya kurang maksimal.

Gunakan media tanam yang subur

Tips agar tanaman dalam pot cepat berbuah yaitu tanam dalam media yang subur. Media tanam bisa terbuat dari campuran tanah, pupuk kandang, kompos, dan bahan tambahan lain.

Media tanam sebaiknya diganti setiap satu tahun sekali. Dengan demikian, pertumbuhan dan produktivitas tanaman tetap maksimal.

Tanam bibit yang telah cukup umur

Kondisi bibit juga sangat mempengaruhi produktivitas tanaman. Bibit yang ditanam sebaiknya berumur 4 hingga 6 bulan setelah penyemaian.

Selain itu, kondisi bibit juga harus sehat dan berasal dari tanaman induk yang berkualitas unggul.


Cukupi kebutuhan nutrisinya

Produktivitas tanaman sangat dipengaruhi oleh ketersediaan nutrisinya. Unsur hara yang cukup akan membuat tanaman tumbuh dengan baik.

Waktu dan pemberian pupuk yang tepat akan membuat tanaman buah dalam pot cepat berbuah. Anda bisa memberikan pupuk organik seperti kompos organik dan suplemen berbentuk cair.

Suplemen tersebut bisa diaplikasikan minimal 2 minggu sekali agar tanaman rajin berbuah.

Perhatikan intensitas penyinaran matahari

Tanaman membutuhkan penyinaran matahari untuk mempercepat fotosintesis. Namun, perlu diketahui bahwa tidak semua tanaman membutuhkan penyinaran penuh.

Ada juga tanaman yang hanya membutuhkan penyinaran matahari sedang. Maka dari itu, penting untuk memperhatikan kebutuhan penyinaran pada tanaman.

Misalnya, tanaman buah mangga dan kelengkeng membutuhkan penyinaran matahari penuh. Sedangkan tanaman strawberry membutuhkan penyinaran matahari dengan intensitas sedang.

Pengendalian hama dan penyakit

Tips agar tanaman dalam pot cepat berbuah yaitu mengendalikan hama dan penyakit yang menyerang. Kegiatan pengendalian bisa dilakukan dengan cara mengaplikasikan pestisida nabati.

Lakukan pemangkasan dengan tepat

Kegiatan pemangkasan bertujuan untuk menjaga pertumbuhan agar tetap pendek, sehat, dan cepat berbuah. Pemangkasan lebih disarankan pada daun yang sudah tua.

Melakukan stres air

Stres air bertujuan untuk mempercepat pembuahan pada tanaman buah. Caranya dengan melakukan penyiraman dalam waktu tertentu.

Misalnya, lakukan penyiraman supaya tidak mati, bisa 10 hari sekali atau 1 bulan sekali saja. Lakukan stres air selama 3 bulan.

Kemudian, penyiraman normal dilakukan lagi 3 bulan setelahnya. Penyiraman bisa dilakukan pagi dan sore hari. Tidak lama, tanaman buah dalam pot akan berbunga dan berbuah.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/09/03/174719076/8-tips-agar-tanaman-dalam-pot-cepat-berbuah

Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Do it your self
6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke