Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Catat, 6 Kesalahan Dekorasi yang Membuat Dapur Tampak Lebih Kecil

JAKARTA, KOMPAS.com - Dapur merupakan salah satu ruangan di rumah yang paling sering digunakan. Selain menyiapkan makanan, dapur juga dapat menjadi tempat berkumpul bersama keluarga.

Dapur yang tertata dan didekorasi dengan baik akan membuat Anda nyaman dalam memasak maupun beraktivitas bersama keluarga.

Namun, kesalahan dalam mendekorasi dapat membuat dapur tampak lebih kecil. Karena itu, sebaiknya hindari 6 kesalahan mendekorasi dapur berikut ini, dilansir Apartment Therapy, Minggu (30/4/2023).

1. Kitchen island yang terlalu besar

Kitchen island yang terlalu besar dapat mengorbankan ruang untuk berjalan. Anna Franklin dari Stone House Collective mengatakan, sebuah island tidak ideal untuk setiap ruang dan dapat memberikan lebih banyak dampak negatif dalam hal fungsionalitas di dapur.

Dalam hal ini, menurutnya, yang terbaik adalah menggunakan butcher block island yang dapat dipindahkan dan disimpan saat tidak digunakan.

Pilihan lainnya adalah dengan menambahkan peninsula untuk memungkinkan aliran yang lebih baik sambil tetap memberikan Anda ruang yang cukup untuk sarapan dan memasak.

2. Menyimpan terlalu banyak peralatan di tempat terbuka

Peralatan seperti air fryer, rice cooker, atau stand mixer dapat menghabiskan banyak ruang di atas meja dan membuat dapur terasa penuh sesak.

Salah satu solusi cepat yang dapat dipilih adalah menyimpan peralatan tersebut agar tidak terlihat.

3. Mengandalkan pencahayaan yang buruk

Menurut Killy Scheer dari Scheer & Co. Interior Desgn, pencahayaan adalah langkah pertama untuk menciptakan ilusi ruang yang lebih luas.

Anda juga perlu menentukan ukuran lampu yang tepat. McCall Dulkys dari interiors by McCall mengatakan, menggunakan lampu yang terlalu kecil dapat membuat dapur Anda terasa lebih kecil.

Ia menambahkan, skala di dapur dangat penting, dan memilih lampu gantung berukuran oversized di atas kitchen island dapat membuat dapur terasa lebih besar.

Selain itu, perhitungkan pula cahaya alami. Anda dapat menggantungkan tirai tipis untuk membiarkan sinar matahari masuk ke dalam ruangan atau cermin untuk memantulkan cahaya.

4. Skema warna yang terlalu gelap

Hillary Stamm dari HMS Interiors mengatakan, penting untuk diingat bahwa warna gelap dapat membuat dapur tampak lebih kecil.

Ia sendiri menyukai dapur berwarna gelap, tapi hanya jika ia memiliki banyak ruang sehingga dapur tetap terasa lapang dan besar. Pertimbangkan untuk memilih warna yang memberikan kesan lapang dan luas.

5. Mengelilingi diri dengan terlalu banyak kabinet

Meskipun Anda ingin memiliki banyak tempat penyimpanan, hindari menempatkan terlalu banyak kabinet dapur.

Nicole Salceda dari Eye for Pretty mengatakan, terlalu banyak kabinet atas dapat membuat dapur terasa sempit dan berat. Kombinasi rak terbuka dan lemari dengan pintu kaca dapat mengatasi hal ini.

6. Backsplash dengan desain yang terlalu 'ramai'

Backsplash atau dinding dapur dengan desain yang mencolok memang sedang menjadi tren, namun Anda tidak akan salah memilih ubin subway berwarna putih.

Caron Woolsey dari CW Interiors merekomendasikan untuk menjaga palet warna tetap netral dan menambahkan daya tarik visual dengan cara menambahkan alat-alat yang lebih berwarna.

Padukan logam untuk mendapatkan faktor wow yang membuat desain tidak terasa sibuk dan mengganggu, saran Woolsey.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/04/30/132301376/catat-6-kesalahan-dekorasi-yang-membuat-dapur-tampak-lebih-kecil

Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

Housing
4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

Pets & Garden
Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Do it your self
5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

Housing
5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

Housing
8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

Pets & Garden
4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke