Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mudah Mengenali Kondisi Aglonema yang Sehat

Namun, tidak sedikit pencinta tanaman hias masih belum mengetahui kriteria aglonema yang dalam kondisi sehat.

Jika kamu juga belum mengetahui kriteria atau tanda aglonema yang sehat, ada beberapa cara mudah untuk mengenalinya.

Dikutip dari akun Instagram @planteria.id, Rabu (8/6/2022), berikut ini adalah cara mudah mengenali aglonema yang dalam kondisi sehat.

Aglonema yang sehat dan terawat memiliki daun yang tidak mengalami defect atau cacat.

Ketika kondisinya sehat, daun aglonema terlihat segar dan besar, tidak berlubang, tidak layu, tidak ada daun yang terbakar dan menguning, serta tidak ada daun yang lembek dan memiliki bercak putih.

Aglonema yang sehat memiliki daun berwarna cerah dan mengilap, alias tidak kusam. Daun yang cerah menandakan aglonema berhasil dirawat dengan baik.

Daun tidak mengecil

Salah satu ciri aglonema yang gagal tumbuh atau stres adalah pertumbuhan daun yang semakin mengecil dari daun sebelumnya.


Jika aglonema milikmu mempunyai daun yang cenderung satu ukuran dan besar-besar, itu artinya aglonema sudah cukup umur dan dalam keadaan sehat.

Susunan daun ros set ini menandakan aglonema yang sehat dan mendapat nutrisi, serta sinar matahari yang sesuai.

Batang kuat dan segar

Aglonema yang sehat bisa dilihat dari batang yang kokoh dan berdiri dengan tegak.

Periksa apakah batang aglonema milikmu ada yang lembek atau berlendir karena itu menandakan batang terserang penyakit.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/06/08/173300676/cara-mudah-mengenali-kondisi-aglonema-yang-sehat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke