Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Hal yang Membuat Kucing Peliharaan Tidak Mengubur Kotorannya

Rupanya, ada dua alasan kucing, khususnya kucing liar, mengubur kotoran setelah buang air besar. Pertama, melindungi keberadaan mereka agar tidak diketahui pemangsa atau lawan. Kedua, sebagai bentuk upaya tidak menantang kucing yang lebih dominan.

Seperti dilansir dari The Spruce Pets, Kamis (24/2/2022), kucing yang lebih dominan jarang mengubur kotorannya dan sering meninggalkan kotoran pada tempat berumput tinggi sehingga membuatnya semakin menonjol.

Jadi, apabila kucing peliharaan di rumah mengubur kotorannya, ada kemungkinan sahabat bulu takut kepada kucing lain yang lebih dominan di sekitarnya.

Namun, bagaimana dengan kucing lain yang tidak mengubur kotorannya? Apakah penyebabnya? 

Berikut sejumlah hal yang membuat kucing peliharaan enggan mengubur kotorannya setelah buang air besar. 

Kucing peliharaan yang enggan mengubur kotorannya ingin memberi tahu kucing lain atau pemiliknya bahwa "Aku di sini." Bau kotoran kucing menunjukkan keberadaan mereka. 

Kecenderungan alami

Kucing memilih tidak menutupi atau meninggalkan kotoran di luar kotak pasirnya, mungkin hanya melakukan apa yang terjadi secara alami.

Meski mengubur kotoran umumnya merupakan perilaku yang dicontohkan dari induk kucing, beberapa kucing sebenarnya tidak pernah belajar melakukan hal ini.

Faktanya, sebuah penelitian mengamati aktivitas kucing peliharaan. Penelitian ini juga mengamati kucing membuang air besar sebanyak 58 kali dan hanya dua kali mencoba menggali lubang terlebih dahulu atau menutupinya sesudahnya. 

Kucing peliharaan bisa rewel jika tidak suka dengan kotak pasir kucing atau kotak terlalu kotor sehingga membuatnya lebih suka membuanga kotoran di luar kotak pasir.

Jika Anda menduga salah satu atau kedua hal ini benar, cobalah merek pasir baru atau tingkatkan ke kotak pasir kucing yang lebih besar. 

Masalah kesehatan

Tidak ada diagnosis khusus yang menyebabkan kucing peliharaan tidak mengubur kotorannya.

Namun, jika kucing mengalami rasa sakit atau ketidaknyamanan pada cakarnya, hal itu bisa menghalangi mereka menghabiskan lebih banyak waktu di kotak pasir. 

Selain itu, bila kucing baru saja menggunting cakar atau kuku, mereka enggan mengubur kotorannya. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/02/24/203300476/4-hal-yang-membuat-kucing-peliharaan-tidak-mengubur-kotorannya

Terkini Lainnya

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Do it your self
Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Do it your self
Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Pets & Garden
Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Do it your self
Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Pets & Garden
Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Do it your self
6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

Pets & Garden
6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

Housing
Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Do it your self
4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

Housing
Simak, Cara agar Lantai Kayu Tidak Dimakan Rayap

Simak, Cara agar Lantai Kayu Tidak Dimakan Rayap

Housing
7 Manfaat Menggunakan Lantai Kayu di Rumah

7 Manfaat Menggunakan Lantai Kayu di Rumah

Housing
5 Cara Membasmi Kutu Daun pada Tanaman Hias di Rumah

5 Cara Membasmi Kutu Daun pada Tanaman Hias di Rumah

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke