Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak, Tanda-tanda Kucing Hamil yang Perlu Diketahui

JAKARTA, KOMPAS.com - Sama sepeti manusia, untuk memiliki keturunan, atau berkembang biak, kucing juga mengalami proses kehamilan.

Kucing betina dapat terus bereproduksi setiap 2 hingga 3 minggu dari musim semi hingga awal musim gugur. Kehamilan kucing berlangsung sekitar 63-65 hari, atau selama 6 bulan.

Dilansir dari Pets, Jumat (25/12/20) perut kucing betina akan membesar sekitar 30 hari setelah kawin.

Gejala lain yang muncul saat kehamilan berlanjut 2 hingga 3 minggu setelah mereka hamil. Tanda-tandanya adalah putingnya yang membesar dan memerah, hal ini biasanya disebut pinking up.

Beberapa kucing betina akan mengalami mual di pagi hari, meskipun ini jarang terjadi. Tanda-tanda lain adalah kurang nafsu makan atau muntah.

Jika hal itu terus terjadi, dianjurkan untuk mendatangi dokter hewan untuk konsultasi lebih lanjut.

Dengan lonjakan hormon dan perubahan pada rahim kucing betina, mereka mungkin menunjukkan tanda-tanda kelelahan. Namun, fase ini pada akhirnya akan berangsur-angsur hilang setelah beberapa minggu pertama berlalu.

Sama halnya seperti manusia, kucing betina yang sedang hamil memerlukan makanan dan kalori ekstra untuk bayi kucing yang ada di kandungannya.

Kucing betina akan makan sekitar 1,5 kali dari makanan normalnya. Biasanya, dokter hewan akan merekomendasikan agar memberikan makanan khusus untuk kucing hamil dan menyusui.

Vaksinasi sebelum hamil

Namun, yang patut diketahui adalah virus dapat menyebar ke anak kucing sebelum mereka lahir, jadi memberikan vaksinasi pada kucing merupakan hal yang terbaik.

Jika kucing Anda sedang hamil, jadwalkan untuk vaksinasi dan pengobatan cacing atau kutu.

Kendati demikian, cara terbaik adalah memberikan vaksinasi sebelum kucing hamil, karena kebanyakan vaksin tidak aman diberikan selama masa kehamilan.

Ketika hampir saatnya hari melahirkan, cegah kucing keluar rumah agar tidak melahirkan di jalan.

Tanda-tanda kucing ingin melahirkan adalah sekitar 2 minggu sebelum melahirkan, kucing akan bertingkah berbeda ketika masuk ke kandang.

Selain itu, kucing biasanya berhenti makan 24 jam sebelum melahirkan, dan suhunya turun di bawah 37,7 derajat celsius. 

Untuk membantu kucing melahirkan, sediakan kotak berukuran sedang dengan bukaan rendah, dan tutupi dengan koran, handuk bekas, serta selimut lembut untuk menciptakan area yang nyaman.

Anda harus menempatkan kotak tersebut di sudut yang tenang. Biarkan kucing tersebut sering mengunjunginya, sebelum lahir, agar mereka terbiasa dengan area tersebut dan merasa nyaman.

https://www.kompas.com/homey/read/2020/12/25/140900176/simak-tanda-tanda-kucing-hamil-yang-perlu-diketahui-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke