Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER GLOBAL] Duangpetch Promthep Meninggal di Inggris | Indonesia Koordinasi dengan Selandia Baru soal Pilot Susi Air

Kompas.com - 17/02/2023, 06:01 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com - Kabar mengenai kapten tim sepak bola Thailand yang terjebak di goa pada 2018 meninggal di Inggris menjadi berita yang paling banyak dibaca dari kanal Global.

Sementara itu, Pemerintah Indonesia berkomunikasi dengan Pemerintah Selandia Baru terkait penyanderaan pilot Susi Air Philip Mark Merthens oleh kelompok bersenjata di Papua.

Berikut kami rangkumkan berita internasional terpopuler dari Kompas.com edisi Kamis (16/2/2023).

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Pilot AS Meleset Tembak UFO | Taiwan Ancam Tembak Balon China

1. Kapten Tim Sepak Bola Thailand yang Terjebak di Goa pada 2018 Meninggal di Inggris

Duangpetch Promthep (17), kapten tim sepak bola Thailand yang terjebak di goa pada 2018, meninggal di Inggris.

Ia merupakan kapten tim Wild Boars yang terjebak di goa Thailand utara saat banjir melanda pada Juni 2018.

Sebanyak 12 anak laki-laki dan pelatihnya diselamatkan secara dramatis. Pihak berwenang pada Rabu (15/2/2023) mengonfirmasi kematian Duangpetch Promthep.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Kapten Tim Sepak Bola Thailand yang Terjebak di Goa pada 2018 Meninggal di Inggris

2. Pilot Susi Air Kapten Philip Disandera di Papua, Indonesia Koordinasi dengan Selandia Baru

Pemerintah Indonesia masih terus berkomunikasi dengan Pemerintah Selandia Baru terkait penyanderaan pilot Susi Air Philip Mark Merthens oleh kelompok bersenjata di Papua.

Menko Polhukam Mahfud MD memastikan bahwa Philip Mark Mehrtens, pilot Susi Air yang berkebangsaan Selandia Baru, telah disandera oleh kelompok bersenjata di Papua.

Menurutnya, pemerintah terus berkomunikasi dengan pemerintah Selandia Baru untuk upaya pembebasan Philip. Kata Mahfud, pemerintah akan mengedepankan pendekatan persuasif untuk keselamatan pilot.

Simak selengkapnya melalui tautan ini.

Baca juga: Pilot Susi Air Kapten Philip Disandera di Papua, Indonesia Koordinasi dengan Selandia Baru

3. Pisang Goreng Indonesia Jadi Pencuci Mulut Goreng Terlezat di Duni

Pisang goreng dari Indonesia dinobatkan sebagai hidangan pencuci mulut yang digoreng terlezat alias deep-fried desserts best rated di dunia versi Tasteatlas.

Tasteatlas adalah situs yang berisi ensiklopedia dari berbagai hidangan di seluruh dunia.

Tasteatlas merilis daftar 100 deep-fried desserts best rated terbarunya pada Februari tahun ini di mana pisang goreng dari Indonesia menjadi nomor wahid.

Anda bisa membaca selengkapnya di sini.

Baca juga: Pisang Goreng Indonesia Jadi Pencuci Mulut Goreng Terlezat di Dunia

4. Belarus Mau Berperang Bersama Rusia di Ukraina, Asalkan...

Belarus mau berperang dengan Rusia untuk menginvasi Ukraina jika wilayahnya diserang terlebih dulu oleh pasukan Kyiv.

Hal tersebut disampaikan Presiden Belarus Alexander Lukashenko dalam konferensi pers yang jarang terjadi dengan jurnalis asing di Minsk, Kamis (16/2/2023).

“Saya siap berperang bersama dengan Rusia dari wilayah Belarus hanya dalam satu kasus: jika satu tentara dari (Ukraina) datang ke wilayah kami dengan membawa senjata untuk membunuh rakyat saya,” kata Lukashenko.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Belarus Mau Berperang Bersama Rusia di Ukraina, Asalkan...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ayah Ini Hukum Balitanya Makan Cabai, Tak Disangka Bikin Tersedak dan Tewas, Berujung Depresi

Ayah Ini Hukum Balitanya Makan Cabai, Tak Disangka Bikin Tersedak dan Tewas, Berujung Depresi

Global
Diminta Tolong Mencarikan Pacar, Begini Balasan Jenaka Polisi India

Diminta Tolong Mencarikan Pacar, Begini Balasan Jenaka Polisi India

Global
Qatar: Posisi Israel Tak Jelas soal Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden

Qatar: Posisi Israel Tak Jelas soal Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden

Global
Wahana Chang'e-6 Milik China Lepas Landas dari Sisi Jauh Bulan, Apa yang Dibawa?

Wahana Chang'e-6 Milik China Lepas Landas dari Sisi Jauh Bulan, Apa yang Dibawa?

Global
Monyet-monyet Mati Tenggelam di Sumur akibat Gelombang Panas India

Monyet-monyet Mati Tenggelam di Sumur akibat Gelombang Panas India

Global
   Korea Selatan Resmi Setop Sepenuhnya Perjanjian Militer dengan Korea Utara Buntut Teror Balon Sampah

Korea Selatan Resmi Setop Sepenuhnya Perjanjian Militer dengan Korea Utara Buntut Teror Balon Sampah

Global
Gedung Putih: Semua Keputusan Proposal Damai Gaza Bergantung Respons Hamas

Gedung Putih: Semua Keputusan Proposal Damai Gaza Bergantung Respons Hamas

Global
Nasib Para Aktivis Pro-Demokrasi Tragedi Khartoum Selama Perang Sudan

Nasib Para Aktivis Pro-Demokrasi Tragedi Khartoum Selama Perang Sudan

Internasional
Kisah Jurnalis Selundupkan Foto dan Video Ikonik 'Manusia Tank' di Peristiwa Tiananmen

Kisah Jurnalis Selundupkan Foto dan Video Ikonik "Manusia Tank" di Peristiwa Tiananmen

Internasional
Gunung Kanlaon Meletus, Filipina Evakuasi 2.800 Penduduk, Penerbangan Dibatalkan

Gunung Kanlaon Meletus, Filipina Evakuasi 2.800 Penduduk, Penerbangan Dibatalkan

Global
Microsoft Sebut Rusia Manfaafkan Deepfake Tom Cruise Ganggu Olimpiade Paris

Microsoft Sebut Rusia Manfaafkan Deepfake Tom Cruise Ganggu Olimpiade Paris

Global
AS Ingin PBB Adopsi Usulan Biden Terkait Gencatan Senjata Gaza

AS Ingin PBB Adopsi Usulan Biden Terkait Gencatan Senjata Gaza

Global
Gunung Kilauea di Hawaii, Salah Satu Gunung Berapi Paling Aktif di Dunia, Meletus

Gunung Kilauea di Hawaii, Salah Satu Gunung Berapi Paling Aktif di Dunia, Meletus

Global
Rangkuman Hari Ke-831 Serangan Rusia ke Ukraina: 3 Tewas di Ukraina | Serangan Lebih Besar ke Rusia

Rangkuman Hari Ke-831 Serangan Rusia ke Ukraina: 3 Tewas di Ukraina | Serangan Lebih Besar ke Rusia

Global
Polisi San Francisco Tangkap 70 Pengunjuk Rasa yang Terobos Konsulat Israel

Polisi San Francisco Tangkap 70 Pengunjuk Rasa yang Terobos Konsulat Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com