Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Sakit di India Terbakar, 13 Pasien Covid-19 Tewas

Kompas.com - 23/04/2021, 13:21 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

MUMBAI, KOMPAS.com - Sebanyak 13 pasien Covid-19 di rumah sakit di pinggiran Mumbai, India, tewas dalam insiden kebakaran.

Pejabat pemadam kebakaran Morrison Khavari menerangkan, Ruang Perawatan Intensif (ICU) RS Vijay Vallabh terbakar pada Jumat subuh waktu setempat (23/4/2021).

"Terdapat 17 pasien di ICU saat api mulai melahap. 13 di antaranya tewas dan empat lainnya dipindahkan ke fasilitas lain," ujar Khavari.

Baca juga: Korban Meninggal Covid-19 di India Diduga 10 Kali Lipat Lebih Tinggi, Ini Alasannya...


Dia menjelaskan kebakaran terjadi pukul 03.00 dan bisa diatasi. Adapun penyebab kebakarannya tengah mereka investigasi.

Dilansir AFP, kebakaran di Mumbai itu merupakan insiden terbaru di tengah upaya India memerangi Covid-19.

Saat ini, negara yang terkenal dengan film Bollywood itu mengalami kekurangan baik di oksigen, ranjang, hingga obat-obatan.

Dua hari sebelumnya 22 pasien virus corona di Negara Bagian Maharashtra karena terjadi kebocoran oksigen.

Kemudian pada awal April, sebuah rumah sakit swasta juga di Maharashtra mengalami kebakaran dan menyebabkan empat pasiennya tewas.

Sepanjang April ini, India sudah mencatatkan 4 juta kasus Covid-19 dan membuat sistem kesehatannya hampir kolaps.

Meroketnya infeksi diyakini disebabkan adanya kerumunan dalam festival keagamaan dan pemilu pada awal tahun.

Termasuk festival Kumbh Mela di haridwar sejak Januari yang menarik 25 juta umat Hindu, mayoritas tanpa memakai masker.

Perdana Menteri Narendra Modi dijadwalkan menghadiri tiga pertemuan darurat, antara lain membahas krisis oksigen dan obat-obatan.

Ibu kota New Delhi masih menjadi salah satu daerah yang terdampak parah, dengan ratusan ribu kasus dilaporkan tiap harinya.

Baca juga: Corona di India Memburuk, Infrastruktur Kesehatan Runtuh, Oksigen dan Tempat Tidur Habis

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com