Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Amerika Serikat pada Senin (29/4/2024) mengatakan, pihaknya menentang penyelidikan Mahkamah Kriminal Internasional (ICC) atas tindakan Israel di Gaza.

Pernyataan AS tersebut keluar di tengah adanya laporan para pejabat Israel sedang khawatir pengadilan yang berbasis di Den Haag itu akan segera mengeluarkan surat perintah penangkapan, termasuk terhadap Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.

Netanyahu sendiri dilaporkan telah mengangkat masalah ini dengan Presiden AS Joe Biden dalam sebuah panggilan telepon pada akhir pekan lalu.

“Kami sudah sangat jelas tentang penyelidikan ICC, bahwa kami tidak mendukungnya, kami tidak percaya bahwa mereka memiliki yurisdiksi,” kata Sekretaris Pers Gedung Putih Karine Jean-Pierre dalam sebuah konferensi pers, dikutip dari AFP.

Sebelumnya, mengutip pernyataan para pejabat Israel, The New York Times melaporkan Netanyahu mungkin termasuk di antara mereka yang didakwa.

ICC disebut juga mempertimbangkan dakwaan terhadap para pemimpin Hamas.

Jean-Pierre tidak mau mengonfirmasi laporan dari outlet berita Axios bahwa Netanyahu telah meminta Biden untuk mencegah pengadilan mengirimkan surat perintah untuk para pejabat Israel dalam penggilan telepon pada Minggu (28/5/2024).

“Fokus utama dari panggilan telepon itu jelas adalah kesepakatan penyanderaan dan mencapai gencatan senjata, memasukkan bantuan kemanusiaan ke Gaza,” tambahnya.

Juru bicara itu juga menolak untuk mengomentari laporan bahwa Washington telah menghubungi ICC untuk memperingatkan bahwa penerbitan surat perintah apa pun dapat menggagalkan upaya untuk mencapai gencatan senjata dan kesepakatan penyanderaan antara Israel dan Hamas.

ICC belum mengomentari laporan tersebut. Namun, beberapa pejabat Israel dalam beberapa hari terakhir mengatakan bahwa setiap upaya pengadilan untuk mengambil tindakan apa pun terhadap Israel akan “keterlaluan”.

“Di bawah kepemimpinan saya, Israel tidak akan pernah menerima upaya apa pun dari ICC untuk melemahkan hak yang melekat pada dirinya untuk mempertahankan diri,” kata Netanyahu pada Jumat (26/4/2024).

Menteri Luar Negeri Israel Katz mengatakan negaranya “tidak akan menundukkan kepala atau jera” dengan ancaman hukum tersebut.

“Jika surat perintah itu dikeluarkan, itu akan membahayakan para komandan dan tentara IDF (tentara Israel) dan memberikan dorongan moral kepada organisasi teroris Hamas dan poros Islam radikal yang dipimpin oleh Iran yang sedang kita lawan,” kata Katz pada akhir pekan lalu.

Baik Amerika Serikat maupun Israel bukanlah anggota ICC.

Tetapi, ICC membuka penyelidikan pada 2021 terhadap Israel serta Hamas dan kelompok-kelompok Palestina bersenjata lainnya atas kemungkinan kejahatan perang di wilayah Palestina.

Jaksa Penuntut ICC, Karim Khan, mengatakan penyelidikan tersebut kini meluas ke permusuhan sejak serangan Hamas pada 7 Oktober terhadap Israel.

ICC adalah satu-satunya pengadilan independen di dunia yang dibentuk untuk menyelidiki pelanggaran paling berat oleh tersangka individu, termasuk genosida, kejahatan perang, dan kejahatan terhadap kemanusiaan.

ICC sebelumnya telah mengeluarkan surat perintah penangkapan bagi para pemimpin negara, yang terbaru adalah Presiden Rusia Vladimir Putin terkait invasi ke Ukraina. 

Meskipun prospek penangkapan yang sebenarnya tetap tipis dalam kasus-kasus seperti itu, surat perintah dapat menyulitkan para pemimpin untuk bepergian ke luar negeri.

https://www.kompas.com/global/read/2024/04/30/075834970/as-menentang-penyelidikan-icc-atas-tindakan-israel-di-gaza-apa-alasannya

Terkini Lainnya

Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Global
Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Global
4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

Global
Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Global
Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Internasional
3 Orang Berpelukan Sebelum Tersapu Banjir Bandang di Italia, 2 Ditemukan Tewas

3 Orang Berpelukan Sebelum Tersapu Banjir Bandang di Italia, 2 Ditemukan Tewas

Global
Perang Ukraina Jadi Peluang Besar bagi AS untuk Rekrut Mata-mata Rusia

Perang Ukraina Jadi Peluang Besar bagi AS untuk Rekrut Mata-mata Rusia

Internasional
Presiden Ukraina Bertemu Menhan AS Saat Hadiri Forum Keamanan di Singapura

Presiden Ukraina Bertemu Menhan AS Saat Hadiri Forum Keamanan di Singapura

Global
Ajudan Netanyahu Bocorkan Sikap Israel soal Usulan Gencatan Senjata Baru yang Diumumkan Biden 

Ajudan Netanyahu Bocorkan Sikap Israel soal Usulan Gencatan Senjata Baru yang Diumumkan Biden 

Global
Claudia Sheinbaum Terpilih Jadi Presiden Perempuan Pertama Meksiko

Claudia Sheinbaum Terpilih Jadi Presiden Perempuan Pertama Meksiko

Global
Dulu Hendak Larang TikTok di AS, Kini Trump Bikin Akun

Dulu Hendak Larang TikTok di AS, Kini Trump Bikin Akun

Global
Perang Elektronik Rusia-Ukraina Simbol Persenjataan Masa Kini

Perang Elektronik Rusia-Ukraina Simbol Persenjataan Masa Kini

Global
25.000 Kasus Serangan Panas Terjadi pada Maret-Mei di India

25.000 Kasus Serangan Panas Terjadi pada Maret-Mei di India

Global
UPDATE Perang Ukraina Terkini, Rusia Rebut Desa Kecil di Donetsk

UPDATE Perang Ukraina Terkini, Rusia Rebut Desa Kecil di Donetsk

Global
Hampir 1.000 Pelayat Hadiri Pemakaman Relawan Medis Tempur Ukraina

Hampir 1.000 Pelayat Hadiri Pemakaman Relawan Medis Tempur Ukraina

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke