Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Drone Rusia Serang Kota Pelabuhan Odessa di Ukraina, 2 Bayi Tewas

Jasad seorang wanita dan bayinya yang berusia delapan bulan adalah korban terbaru dari serangan yang terjadi antara Jumat (1/3/2024) dan Sabtu (2/3/2024) malam itu.

Ada juga bayi berusia tujuh bulan dan satu anak balita berumur dua tahun yang tewas.

Gubernur wilayah Odessa yaitu Oleg Kiper mengatakan di Telegram, jasad wanita yang tewas sedang ditarik dari reruntuhan.

Beberapa menit kemudian, Kiper menambahkan bahwa jasad bayi lainnya baru saja ditemukan di samping tubuh wanita tersebut.

Menteri Dalam Negeri Ukraina Igor Klymenko pada Sabtu (2/3/2024) menyampaikan, delapan orang tewas dalam serangan di gedung sembilan lantai.

Hampir 100 kru penyelamat terlibat pencarian untuk mencari sekitar sepuluh orang yang hilang pada Sabtu malam.

"Seorang ibu mencoba melindungi bayinya yang berusia delapan bulan dengan tubuhnya. Mereka ditemukan dalam keadaan berpelukan erat," kata layanan darurat Ukraina di Telegram, dikutip dari kantor berita AFP.

  • Rusia Serang Odessa, Museum Seni Bersejarah Rusak, 8 Orang Terluka
  • Ukraina Hancurkan 22 Drone Rusia di Odessa
  • Drone Rusia Serang Fasilitas Biji-bijian di Odessa Ukraina

Kiper menambahkan bahwa operasi pencarian dan penyelamatan sedang berlangsung.

Adapun layanan darurat pada Sabtu malam mengatakan, delapan orang lainnya luka-luka.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky pada Sabtu memohon negara-negara Barat segera mengirimkan lebih banyak sistem pertahanan udara menyusul rentetan serangan Rusia.

“Kami membutuhkan lebih banyak pertahanan udara dari para mitra kami. Kami perlu memperkuat perisai udara Ukraina untuk menambah perlindungan bagi rakyat kami dari teror Rusia,” kata Zelensky di media sosial.

“Semakin banyak sistem pertahanan udara dan semakin banyak rudal untuk sistem pertahanan udara akan menyelamatkan nyawa-nyawa.”

https://www.kompas.com/global/read/2024/03/03/171959270/drone-rusia-serang-kota-pelabuhan-odessa-di-ukraina-2-bayi-tewas

Terkini Lainnya

Gelombang Panas di India Tewaskan 33 orang, Termasuk Para Petugas Pemilu

Gelombang Panas di India Tewaskan 33 orang, Termasuk Para Petugas Pemilu

Global
Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Global
Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Global
Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Global
Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Global
[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

Global
Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Global
Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Global
Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Global
75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

Global
Influencer Ini Dikecam Usai Tinggalkan Orang yang Diberi Tantangan Lompat ke Danau dengan Imbalan Rp 325.000

Influencer Ini Dikecam Usai Tinggalkan Orang yang Diberi Tantangan Lompat ke Danau dengan Imbalan Rp 325.000

Global
Isi Surat Pemimpin Tertinggi Iran bagi Mahasiswa Pro-Palestina di AS

Isi Surat Pemimpin Tertinggi Iran bagi Mahasiswa Pro-Palestina di AS

Global
Ahli Geologi Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Mona Lisa Dilukis, di Mana?

Ahli Geologi Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Mona Lisa Dilukis, di Mana?

Global
Irak Eksekusi 8 Orang, Dihukum karena Terkait Terorisme

Irak Eksekusi 8 Orang, Dihukum karena Terkait Terorisme

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke