Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beda dengan Trump, Biden Tak Dituntut meski Bawa Dokumen Rahasia AS ke Rumah

Hal tersebut didapat dari laporan penasihat khusus Robert Hur yang akan dirilis dalam beberapa hari mendatang.

Dokumen-dokumen rahasia AS ditemukan di rumah dan bekas kantor Biden ketika menjabat sebagai wakil presiden.

Dikutip dari kantor berita AFP, Hur tahun lalu diangkat oleh Jaksa Agung Merrick Garland setelah dokumen rahasia ditemukan di rumah Biden di Wilmington, Negara Bagian Delaware, dan di bekas kantornya pada 2022.

Berbeda dengan Biden (81), Donald Trump yang merupakan mantan presiden ke-45 AS sedang menghadapi dakwaan terkait dugaan kesalahan membawa dokumen rahasia.

Trump (77) pada Juni 2023 mengaku tidak bersalah atas berbagai tuduhan berupa penyimpanan informasi pertahanan nasional secara tidak sah, konspirasi untuk menghalangi keadilan, dan membuat kesaksian palsu.

Ia juga didakwa oleh penasihat khusus lainnya, Jack Smith, dan dituduh membahayakan keamanan nasional dengan menyimpan informasi rahasia nuklir dan pertahanan setelah meninggalkan Gedung Putih.

Trump menyimpan dokumen-dokumen tersebut—termasuk catatan dari Pentagon, CIA, dan Badan Keamanan Nasional—tanpa jaminan di rumahnya di Mar-a-Lago, Florida, dan menggagalkan upaya pemerintah untuk mengambilnya, menurut dakwaan.

Dia akan diadili di Florida pada Mei 2024.

  • Duduk Perkara Rumah Biden Digeledah dan Temuan 6 Dokumen Rahasia Negara
  • Rumah Biden Digeledah Hampir 12 Jam, Ditemukan 6 Dokumen Rahasia Negara
  • Dokumen Rahasia Ditemukan di Kantor Lembaga Think Tank Biden

Washington Post mewartakan, ada perbedaan-perbedaan signifikan antara kasus Biden dan Trump.

Dikatakan bahwa jumlah dokumen dalam kasus Biden kurang dari 20, sedangkan penyelidikan Trump melibatkan sekitar 300 dokumen di rumahnya.

Trump juga diduga berusaha menyesatkan penyelidik, sedangkan Biden bekerja sama dan bersedia diwawancarai Hur pada Oktober 2023 bersama puluhan staf saat ini dan para mantan stafnya.

Para ajudan Biden mengatakan kepada Washington Post, dokumen-dokumen itu secara tidak sengaja tersimpan di rumah Biden dan kantornya karena kecerobohan staf.

https://www.kompas.com/global/read/2024/02/07/192705170/beda-dengan-trump-biden-tak-dituntut-meski-bawa-dokumen-rahasia-as-ke

Terkini Lainnya

Kedubes Israel di Romania Dilempari Bom Molotov

Kedubes Israel di Romania Dilempari Bom Molotov

Global
Alasan Kenapa Trump Tetap Bisa Maju ke Pilpres AS 2024 Andaikan Dipenjara

Alasan Kenapa Trump Tetap Bisa Maju ke Pilpres AS 2024 Andaikan Dipenjara

Global
Memanas, Korea Selatan Berencana Setop Perjanjian Militer Buntut Korea Utara Kirim Balon Sampah

Memanas, Korea Selatan Berencana Setop Perjanjian Militer Buntut Korea Utara Kirim Balon Sampah

Global
Kisah Collier Landry, Bocah 11 Tahun yang Yakinkan Detektif bahwa Ayahnya Membunuh Ibunya

Kisah Collier Landry, Bocah 11 Tahun yang Yakinkan Detektif bahwa Ayahnya Membunuh Ibunya

Global
Sri Lanka: 455 Orang Ditipu untuk Berperang bersama Rusia di Ukraina

Sri Lanka: 455 Orang Ditipu untuk Berperang bersama Rusia di Ukraina

Global
Israel Masih Gempur Rafah hingga Khan Younis, Korban Terus Berjatuhan

Israel Masih Gempur Rafah hingga Khan Younis, Korban Terus Berjatuhan

Global
Kisah Kakak Beradik di Vietnam Nikahi 1 Perempuan, Tinggal Bersama dan Punya 10 Anak

Kisah Kakak Beradik di Vietnam Nikahi 1 Perempuan, Tinggal Bersama dan Punya 10 Anak

Global
Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Global
Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Global
4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

Global
Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Global
Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Internasional
3 Orang Berpelukan Sebelum Tersapu Banjir Bandang di Italia, 2 Ditemukan Tewas

3 Orang Berpelukan Sebelum Tersapu Banjir Bandang di Italia, 2 Ditemukan Tewas

Global
Perang Ukraina Jadi Peluang Besar bagi AS untuk Rekrut Mata-mata Rusia

Perang Ukraina Jadi Peluang Besar bagi AS untuk Rekrut Mata-mata Rusia

Internasional
Presiden Ukraina Bertemu Menhan AS Saat Hadiri Forum Keamanan di Singapura

Presiden Ukraina Bertemu Menhan AS Saat Hadiri Forum Keamanan di Singapura

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke