Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tentara Rusia Tiba di Belarus untuk Masuk Pasukan Gabungan

"Konvoi pertama prajurit Rusia dari kelompok pasukan regional telah tiba di Belarus," kata kementerian itu seraya menambahkan, misi mereka "secara eksklusif untuk memperkuat perlindungan dan pertahanan perbatasan".

Foto-foto dari Kemenhan Belarus menunjukkan tentara Rusia disambut oleh perempuan yang mengenakan baju tradisional dan membagikan roti serta garam.

Pada Senin (10/10/2022), Presiden Belarus Alexander Lukashenko mengeklaim bahwa Ukraina berencana menyerang negaranya, lalu mengumumkan pasukan gabungan dengan Rusia.

Lukashenko menuduh Polandia, Lituania, dan Ukraina melatih radikal Belarus "untuk melakukan sabotase, serangan teroris, dan untuk mengatur pemberontakan militer negara."

Dikutip dari kantor berita AFP, pengerahan pasukan gabungan menimbulkan kekhawatiran bahwa tentara Belarus dapat bergabung dengan militer Rusia dalam serangan mereka di Ukraina.

Namun, Belarus pada Selasa (11/10/2022) berkata bahwa pasukan gabungan itu murni untuk kepentingan defensif.

  • Belarus Umumkan Pengerahan Pasukan Militer Gabungan dengan Rusia, Tuduh Ukraina Rencanakan Serangan
  • Belarus Mengaku Sudah Modifikasi Pesawat Tempur SU-24 untuk Membawa Senjata Nuklir
  • Presiden Belarus Sebut Barat Dekatkan Dunia ke Ambang Perang Besar

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menuduh Rusia mencoba secara langsung menarik Belarus ke dalam perang, dalam pertemuan G7 pada 11 Oktober 2022.

Zelensky kemudian menyerukan agar utusan pengamat internasional ditempatkan di perbatasan Ukraina-Belarus.

Lukashenko adalah sekutu Presiden Rusia Vladimir Putin dan mengizinkan wilayah Belarus digunakan oleh pasukan Moskwa untuk melancarkan operasi militer melawan Ukraina pada Februari 2022.

Namun, angkatan bersenjata Belarus hingga saat ini belum ambil bagian dalam serangan tersebut.

Belarus bergantung secara finansial dan politik pada Rusia sebagai sekutu utamanya.

https://www.kompas.com/global/read/2022/10/15/183200970/tentara-rusia-tiba-di-belarus-untuk-masuk-pasukan-gabungan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke