Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Warga China Diminta Hati-hati Beli Barang Impor, Waspadai Penularan Covid-19 Lewat Benda

BEIJING, KOMPAS.com – Warga di Beijing, China diminta untuk berhati-hati dalam membeli produk dari luar negeri.

Imbauan ini muncul setelah pihak berwenang Beijing menemukan wanita yang terinfeksi Covid-19 tidak melakukan perjalanan atau melakukan kontak dengan orang yang terinfeksi.

Pihak berwenang mengaku telah menguji sekitar 13.000 orang yang tinggal atau bekerja di daerah yang sama.

Pejabat kesehatan Beijing, Pang Xinghuo pada Senin (17/1/2022), mengatakan bahwa virus corona telah ditemukan di permukaan surat yang diterima orang yang terinfeksi dari Kanada, serta di dalam surat yang belum dibuka.

“Puluhan surat dari batch yang sama diuji, dan 5 menunjukkan jejak positif Covid-19, termasuk sampel dari dalam surat yang belum dibuka,” kata Pang kepada wartawan, sebagaimana diberitakan Kantor Berita AFP, Senin.

Menurut dia, strain virusnya berbeda dari kasus Omicron di China, dan mirip dengan strain yang diidentifikasi dari Amerika Utara bulan lalu.

"Kami sampai pada kesimpulan bahwa kemungkinan infeksi virus melalui obyek yang masuk tidak dapat dikesampingkan," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, warga harus berusaha menghindari membeli barang dari luar negeri atau impor selama wabah.

"Jika Anda menerima surat luar negeri, Anda harus mengenakan masker dan sarung tangan sekali pakai untuk mengurangi kontak langsung," saran Pang.

Dia juga menyarankan orang-orang untuk membuka paket di luar ruangan.

Teori dari Beijing menyatakan bahwa virus corona itu tidak berasal dari China tetapi mungkin “diimpor” dalam makanan beku.

Tetapi, dalam laporan tahun lalu dari pada ahli internasional yang ditunjuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), menyebut penularan virus corona lewat benda kecil kemungkinan.

China telah menghubungkan sejumlah kluster virusnya dengan produk yang diimpor dari luar negeri.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) di AS sendiri mengatakan di situs webnya bahwa "mungkin" orang terinfeksi melalui kontak dengan permukaan atau benda yang terkontaminasi, tetapi risikonya rendah.

Dalam tiga hari, akan ada pengurangan 99 persen jejak virus yang tertinggal di permukaan.

Analis sendiri telah memperingatkan pendekatan nol-Covid China yang sedang berlangsung akan semakin membebani ekonomi.

https://www.kompas.com/global/read/2022/01/17/194500170/warga-china-diminta-hati-hati-beli-barang-impor-waspadai-penularan-covid

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke