Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tim WHO Kunjungi Pusat Pengendalian Penyakit di Provinsi Hubei, China

Pusat Pengendalian itu berperan lebih dini dalam menangani wabah Covid-19.

Para penyelidik WHO tiba di ibu kota provinsi Hubei, Wuhan, bulan lalu untuk mencari petunjuk dan telah mengunjungi rumah sakit yang merawat banyak pasien di masa awal pandemi.

Mereka juga mengunjungi pasar makanan laut di mana kasus infeksi virus yang tidak dikenal muncul pertama kali pada Desember 2019.

Kunjungan tim tersebut ke Pusat Pengendalian Penyakit Provinsi Hubei pada Senin dilakukan di tengah kendali ketat China atas akses informasi terkait virus.

China telah berupaya menghindari kesalahan atas dugaan salah langkah dalam respons mereka terhadap pandemi ketika pertama kali merebak.

China juga mendorong teori alternatif bahwa mungkin virus itu berasal dari tempat lain dan bahkan mungkin dibawa ke Wuhan dari luar negeri.

Setelah kunjungan tersebut, salah satu anggota tim, Peter Daszak, mengatakan kepada wartawan bahwa "pertemuannya sangat bagus, sangat penting". Tidak ada informasi lain yang lebih detail.

Bukti yang akan dikumpulkan tim diharapkan mampu menjadi jawaban atas pertanyaan yang selama ini mencuat.

Menentukan reservoir hewan penyebab wabah membutuhkan penelitian dalam jumlah besar termasuk pengambilan sampel hewan, analisis genetik, dan studi epidemiologi.

China sebagian besar telah mengekang transmisi domestik melalui pengujian ketat dan pelacakan kontak.

Pemakaian masker di tempat umum diamati hampir dilakukan secara menyeluruh dan penguncian secara rutin diberlakukan pada komunitas dan bahkan seluruh kota tempat kasus terdeteksi.

Wabah Covid-19 terbaru sebagian besar terjadi di timur laut yang dingin, dengan 33 kasus baru dilaporkan secara nasional pada Senin di tiga provinsi.

China juga mencatat lebih dari 2.000 kasus domestik baru Covid-19 pada Januari, total bulanan tertinggi sejak fase terakhir wabah awal di Wuhan Maret lalu.

Dua orang meninggal karena penyakit itu pada Januari, kematian akibat Covid pertama yang dilaporkan di China dalam beberapa bulan.

Sekolah-sekolah di China telah beralih daring dan perjalanan telah dihentikan secara drastis selama liburan Tahun Baru Imlek bulan ini.

Pemerintah China menawarkan insentif bagi orang-orang untuk tetap berada di rumah pada Tahun Baru Imlek, di mana biasanya menjadi pertemuan keluarga besar-besaran di penjuru negara itu.

https://www.kompas.com/global/read/2021/02/01/182328670/tim-who-kunjungi-pusat-pengendalian-penyakit-di-provinsi-hubei-china

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke