Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Chicken Katsu, Bisa Jadi Ide Jualan

KOMPAS.com – Chicken katsu merupakan salah satu makanan khas Jepang yang memiliki tekstur renyah dan banyak dijadikan ide untuk berjualan.

Membuat chicken katsu tidak begitu sulit, kamu memerlukan dada atau paha ayam fillet dan tepung untuk baluran ayam.

Melansir dari buku resep “Kelana Rasa Mancanegara - 80 Resep Hidangan Praktis dan Halal Dari 5 benua Hits di Instagram” oleh Savitry Khairunnisa (2020) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep chicken katsu

Berikut resep chicken katsu yang bisa dijadikan ide untuk jualan:

Pelengkap:

  • Saus sambal, sesuai selera
  • Mayones, sesuai selera
  • Saus katsu, sesuai selera

Cara membuat:

  1. Iris ayam secara diagonal lalu siapkan tepung, telur kocok dan tepung roti di wadah terpisah.
  2. Siapkan wadah lalu campur ayam dengan jahe, garam dan lada hitam lalu sisihkan selama 15 menit.
  3. Balur ayam dengan tepung secukupnya.
  4. Balur ayam dengan tepung roti hingga tertutup rata.
  5. Panaskan minyak yang cukup pada wajan lalu goreng potongan ayam hingga matang pada kedua sisi dan kuning kecokelatan kemudian angkat dan tiriskan.
  6. Sajikan chicken katsu dengan wortel parut, saus katsu, mayones dan saus sambal sesuai selera.
  7. Chicken katsu siap untuk disantap.

Buku “Kelana Rasa Mancanegara - 80 Resep Hidangan Praktis dan Halal Dari 5 benua Hits di Instagram” karya Savitry Khairunnisa (2020) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli secara daring di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2024/05/04/073100275/resep-chicken-katsu-bisa-jadi-ide-jualan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke