Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Fakta Sepekan: Akun Palsu UNHCR dan Hoaks Gibran Babak Belur

Kompas.com - 11/12/2023, 12:21 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Sentimen terhadap pengungsi Rohingya di Aceh menggiring pada sebaran informasi keliru di media sosial.

Sementara itu, hoaks politik yang menyerang kandidat capres-cawapres terus bermunculan.

Ada pula hoaks soal tanaman bionik, video kemunculan harimau, sampai permintaan untuk membebaskan terpidana kasus korupsi.

Agar mudah mengetahui mana hoaks atau bukan, berikut rangkuman penelusuran fakta dari sejumlah informasi keliru yang beredar pekan lalu.

Akun palsu UNHCR

Akun media sosial mengatasnamakan Komisioner Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pengungsi (UNHCR) di Indonesia mengunggah sejumlah pernyataan soal pengungsi Rohingya.

Ratusan pengungsi Rohingya berlabuh di Aceh pada November 2023, tetapi sempat ditolak. Bahkan, sempat ada aksi dari Mahasiswa Pemuda Peduli Aceh (MPPA) yang menyatakan penolakan terhadap pengungsi Rohingya.

Kendati demikian, UNHCR Indonesia tidak pernah mengeluarkan pernyataan agar Pemerintah Indonesia memberikan tempat tinggal dan status penduduk bagi pengungsi Rohingya.

Dari hasil penelusuran Kompas.com, UNHCR justru menyatakan akan membantu pemerintah dalam menangani dan mencari solusi bagi pengungsi Rohingya yang melarikan diri dari Myanmar.

Narasi keliru soal jelatang

Video mikroskopis sebuah daun dengan duri halus yang mampu menembus kulit manusia, diklaim sebagai tanaman bionik baru mengandung nanopartikel.

Padahal daun itu dari tamanan jelatang atau Laportea ducumana, yang merupakan daun gatal. Daun ini dikenal bermanfaat untuk pengobatan tradisional di Papua.

Secara alami daun jelatang memiliki kandungan kimiawi yang membuat gatal jika terkena kulit.

Dari hasil penelusuran Kompas.com, video yang beredar tidak ada kaitannya dengan pengembangan nanoteknologi maupun bionik.

Video kemunculan harimau salah konteks

Tersiar video kemunculan harimau yang diklaim ditemukan di Bandung. Dalam unggahan lain, diklaim ditemukan di Madura.

Padahal video yang beredar diambil di Desa Marancar Godang, Kecamatan Marancar, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Harimau itu muncul di sekitar lokasi pembangkit listrik tenaga air (PLTA) Kecamatan Marancar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

Hoaks atau Fakta
Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Zelensky dan Istrinya Berpose dengan Tumpukan Uang

[HOAKS] Foto Zelensky dan Istrinya Berpose dengan Tumpukan Uang

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Menag Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk IKN

[VIDEO] Hoaks! Menag Minta Masyarakat Ikhlaskan Dana Haji untuk IKN

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Erupsi Gunung Tangkuban Parahu pada 11 Juni

[HOAKS] Erupsi Gunung Tangkuban Parahu pada 11 Juni

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Kecelakaan Pesawat Garuda DC-10 di Jepang pada 1996

Kilas Balik Kecelakaan Pesawat Garuda DC-10 di Jepang pada 1996

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Patung Lilin Paus Yohanes Paulus II, Bukan Jenazah yang Masih Utuh

[KLARIFIKASI] Patung Lilin Paus Yohanes Paulus II, Bukan Jenazah yang Masih Utuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Shah Rukh Khan Meninggal Dunia

[HOAKS] Shah Rukh Khan Meninggal Dunia

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

[KLARIFIKASI] Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten soal Khasiat Daun Calincing Gunakan Gambar Keliru

[KLARIFIKASI] Konten soal Khasiat Daun Calincing Gunakan Gambar Keliru

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com