Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Ronaldo Berikan Trofi Liga Champions kepada Palestina

Kompas.com - 08/11/2023, 08:47 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah unggahan di media sosial mengeklaim, pesepak bola Cristiano Ronaldo memberikan trofi Liga Champions senilai triliunan rupiah kepada warga Palestina.

Konten tersebut muncul setelah konflik Israel dan Palestina kembali memanas sejak 7 Oktober 2023.

Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Narasi soal Ronaldo memberikan trofi Liga Champions senilai triliun rupiah kepada warga Palestina muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan video singkat pada 16 Oktober 2023 yang menampilkan Ronaldo sedang membawa trofi. Video tersebut diberi keterangan demikian:

Mega star Cristiano Ronaldo gave the Campione League trophy worth trilions to Palestina

 

Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut Ronaldo memberikan trofi Liga Champion senilai trilunan rupiah untuk warga PalestinaAkun Facebook Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut Ronaldo memberikan trofi Liga Champion senilai trilunan rupiah untuk warga Palestina

Penelusuran Kompas.com

Setelah diperhatikan secara detail, bentuk trofi yang dibawa Ronaldo bukanlah trofi Liga Champions. Trofi tersebut tampak lebih kecil jika dibandingkan trofi Liga Champions.

Bentuk trofi Liga Champions bisa dilihat di laman resmi UEFA ini. Dalam keteranganya disebutkan, trofi Liga Champions memiliki tinggi 73,5 sentimeter dan berat 7,5 kilogram.

Trofi tersebut diberikan kepada klub terbaik di Eropa setiap tahunnya. 

Kemudian, Tim Cek Fakta menelusuri video yang menampilkan Ronaldo sedang membawa trofi dengan teknik reverse image search.

Hasilnya, video tersebut merupakan potongan di kanal YouTube COPA90 Stories ini. Klip yang menampilkan Ronaldo membawa trofi bisa dilihat pada menit 14:20. 

Video tersebut membahas mengenai kesuksesan timnas Portugal menjadi juara Euro 2016 di Perancis.

Sehingga, dapat dipastikan bahwa trofi yang dibawa Ronaldo bukan trofi Liga Champions, namun Euro 2016. 

Selain itu, video tersebut juga tidak terkait dengan Palestina. Klip yang menampilkan Ronaldo membawa trofi merupakan momen ketika ia tiba di Portugal usai menjuarai Euro 2016. 

Kesimpulan 

Narasi soal Ronaldo memberikan trofi Liga Champions senilai triliun rupiah kepada Palestina adalah tidak benar atau hoaks.

Trofi yang dibawa Ronaldo dalam video bukan trofi Liga Champion, melainkan Euro 2016. 

Selain itu, video yang menampilkan Ronaldo membawa trofi merupakan momen ketika ia tiba di Portugal usai menjadi juara Euro 2016 di Perancis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kilas Balik Pekan Raya Jakarta, dari Monas ke Kemayoran

Kilas Balik Pekan Raya Jakarta, dari Monas ke Kemayoran

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cara Menghemat Elpiji dengan Mengelem Karet Tabung

[HOAKS] Cara Menghemat Elpiji dengan Mengelem Karet Tabung

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bukti Rekaman CCTV Linda Terlibat Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Bukti Rekaman CCTV Linda Terlibat Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

INFOGRAFIK: Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Artikel FBI Prediksi Sosiopat Berdasarkan Perilaku Pemain Gim

[HOAKS] Artikel FBI Prediksi Sosiopat Berdasarkan Perilaku Pemain Gim

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Manipulasi Foto Bangkai Pesawat Malaysia Airlines MH370

INFOGRAFIK: Beredar Manipulasi Foto Bangkai Pesawat Malaysia Airlines MH370

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Bernada Satire soal Produk Mayones 'Gayo'

Manipulasi Foto Bernada Satire soal Produk Mayones "Gayo"

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

Hoaks atau Fakta
Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com