Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gol Mohamed Salah Samai Capaian Thierry Henry di Kompetisi Eropa

Kompas.com - 23/09/2023, 13:01 WIB
Luqman Sulistiyawan,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, tampil impresif ketika "The Reds" menumbangkan klub asal Austria LASK di ajang Liga Europa 2023/2024, Jumat (22/9/2023).

Masuk sebagai pemain pengganti, Salah membuat lini belakang LASK kerepotan selama 16 menit terakhir pertandingan.

Puncaknya, pada menit ke-87 ia berhasil mencetak gol dan membawa Liverpool unggul dengan skor 1-3.

Dilansir Goalsatu golnya ke gawang LASK membuat pemain asal Mesir itu menyamai rekor legenda Arsenal Thierry Henry.

Keduanya menjadi pemain di klub Liga Inggris yang paling banyak mencetak gol di kompetisi Eropa dengan torehan 42 gol.

Salah berpeluang besar melampaui pencapaian Henry tersebut pada 5 Oktober nanti ketika Liverpool menghadapi klub asal Belgia, Royale Union Saint-Gilloise.

Kini, Salah telah mencetak total 44 gol selama bermain di kompetisi Eropa. Rinciannya 42 gol bersama Liverpool dan 2 gol bersama klub asal Swiss, FC Basel.

Kendati begitu, catatan tersebut masih terpaut jauh dari Cristiano Ronaldo yang saat ini menjadi pemain paling banyak mencetak gol di kompetisi Eropa dengan torehan 140 gol.

Adapun Salah telah mempersembahkan 189 gol bagi Liverpool di semua kompetisi sejak bergabung pada 2017 silam.

Musim ini Salah tampil ciamik di Premier League. Dalam lima pertandingan pertama Premier League, Salah telah mencetak dua gol dan empat asis.

Pemain tercepat kedua yang cetak 200 gol dan asis

Sebelum pertandingan melawan LASK, Salah mencatatkan prestasi mentereng di Premier League usai memberikan dua asis saat Liverpool menumbangkan Wolverhampton Wanderers pada Sabtu (16/9/2023).

Dikutip dari laman resmi Premier League, dua asis tersebut membuat Salah tercatat telah terlibat dalam 201 gol Liverpool. Rinciannya ia mencetak 139 gol dan 62 asis dalam 223 pertandingan. 

Salah menjadi pemain tercepat kedua di Premier League yang mencapai angka tersebut. Ia berada di bawah Thierry Henry yang terlibat dalam 249 gol Arsenal di 206 laga. 

Saat ini, Salah tercatat sebagai pemain kedelapan di Premier League yang mampu menembus 200 gol dan asis.

Ia bersanding dengan beberapa pemain legendaris seperti Thierry Henry, Ryan Giggs, dan Steven Gerrard. 

Di samping itu, golnya ke gawang Wolverhampton juga memperpanjang catatan apiknya di Premier League yang rata-rata selalu mencetak satu gol atau satu asis dalam 11 laga terakhir.

Salah mencetak lima gol dan sembilan asis pada 11 pertandingan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Konten Satire soal Rekonstruksi Wajah Hawa dalam Tiga Dimensi

Konten Satire soal Rekonstruksi Wajah Hawa dalam Tiga Dimensi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Raffi Ahmad Promosikan Judi 'Online'

[HOAKS] Video Raffi Ahmad Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Ikan Raksasa di Danau Hogganfield pada 1930

[HOAKS] Foto Ikan Raksasa di Danau Hogganfield pada 1930

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Penayangan Episode Terakhir 'Friends' pada 2004

Kilas Balik Penayangan Episode Terakhir "Friends" pada 2004

Sejarah dan Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Perubahan Iklim Sebabkan Kasus DBD Meningkat?

CEK FAKTA: Benarkah Perubahan Iklim Sebabkan Kasus DBD Meningkat?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Mitos dan Kabar Bohong Penularan HIV/AIDS di Kolam Renang...

INFOGRAFIK: Mitos dan Kabar Bohong Penularan HIV/AIDS di Kolam Renang...

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire, Jokowi Perlihatkan Kartu Kabur Saat Demo Sambil Tertawa

INFOGRAFIK: Konten Satire, Jokowi Perlihatkan Kartu Kabur Saat Demo Sambil Tertawa

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com