Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/09/2023, 19:19 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Pemerintah telah membuka pendaftaran calon aparatur sipil negara (CASN) pada Rabu (20/9/2023) yang dilakukan secara daring.

Pendaftaran tahun ini dibuka bagi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Para pencari kerja berlomba melakukan pendaftaran secara daring untuk menjadi pegawai pemerintah.

Namun kesempatan ini dimanfaatkan oleh penipu untuk menjebak masyarakat melalui link atau tautan palsu pendaftaran CPNS dan PPPK.

Salah satunya sebaran tautan mengatasnamakan Kementerian Sosial (Kemensos).

Kemensos mendapat laporan sebaran tautan palsu, menawarkan pendaftaran PPPK tahun 2023/2024.

Padahal tautan yang beredar tidak mengarah pada situs resmi milik pemerintah.

Melalui akun Instagram resminya, Kemensos mengimbau kepada masyarakat untuk memastikan alamat situs dengan benar.

"Untuk menghindari penyalahgunaan informasi maupun kewenangan yang mengatasnamakan Kementerian Sosial, kami imbau masyarakat untuk selalu mengecek ulang kebenaran berita dan tidak ikut menyebarkannya," tulisnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kementerian Sosial RI (@kemensosri)

Tautan resmi pendaftaran CASN

Pendaftaran CPNS dan PPPK dilakukan melalui satu pintu yakni di situs www.sscasn.bkn.go.id.

Salah satu ciri paling mudah untuk mengetahui situs resmi pemerintah atau bukan dapat diketahui dari alamat domainnya.

Alamat domain situs resmi pemerintah selalu berakhiran .go.id.

Apabila situs selain domain resmi pemerintah menawarkan pendaftaran CASN, maka patut dicurigai. Misalnya, alamat situs dengan akhiran .net, .id, .com, dan sejenisnya.

Jika melakukan pendaftaran CASN melalui situs selain situs milik pemerintah, maka ditakutkan masyarakat akan terjebak phishing.

Pasalnya, pendaftaran CASN mensyaratkan data-data pribadi, seperti nomor induk kependudukan (NIK), nomor kartu keluarga (KK), nama lengkap, tempat tanggal lahir, nomor ponsel, dan alamat email.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bisakah DPR Menolak Pindah ke IKN dan Tetap Berkedudukan di Jakarta?

INFOGRAFIK: Bisakah DPR Menolak Pindah ke IKN dan Tetap Berkedudukan di Jakarta?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Benar 'Time' Tampilkan Donald Trump Bertanduk di Sampul Majalah

INFOGRAFIK: Tidak Benar "Time" Tampilkan Donald Trump Bertanduk di Sampul Majalah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Benarkah Ada Fenomena Bulan Kembar di Pegunungan Arfak?

[VIDEO] Benarkah Ada Fenomena Bulan Kembar di Pegunungan Arfak?

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com