Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Narasi soal Jenazah Paus Yohanes Paulus II Masih Utuh

KOMPAS.com - Sebuah video memuat narasi bahwa jenazah Paus Yohanes Paulus II masih utuh.

Dalam video tampak sosok mirip Paus Yohanes Paulus II dalam peti kaca dan diklaim jenazahnya baru saja digali setelah 12 tahun, utuh tanpa tanda-tanda pembusukan.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video dengan narasi soal jenazah Paus Yohanes Paulus II masih utuh setelah belasan tahun, disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, ini, dan ini.

Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 12 Juli 2023:

Jenazah Paus Yohanes Paulus digali kemarin, setelah 12 tahun. Tubuhnya tampak utuh tanpa tanda-tanda pembusukan.

Ada pula akun yang menyebutkan jenazah tetap utuh setelah 18 tahun.

Video serupa ditemukan di kanal YouTube EduMaster Hernandez Romero, yang diunggah pada 23 Agustus 2011.

Dalam keterangan unggahan berbahasa Spanyol, video itu diambil ketika mengunjungi relik atau patung lilin Paus Yohanes Paulus II.

Patung lilin Paus Yohanes Paulus II disimpan di sejumlah tempat, dan yang paling mirip ada di Meksiko.

Salah satu fotonya terdapat di situs Alamy, hasil jepretan Keith Dannemiller, pada 25 Agustus 2011, seusai misa yang dipimpin Kardinal Norberto Rivera dan Uskup Agung Meksiko.

Patung lilin Paus Yohanes Paulus II disimpan dalam peti kaca di Basilika Guadalupe, Kota Meksiko.

Sebagai informasi, peti jenazah Paus Yohanes Paulus II pernah digali menjelang beatifikasinya enam tahun setelah kematiannya, tepatnya pada 29 April 2011 di Basilika Santo Petrus.

Dilansir NBC News, jenazah Paus Yohanes Paulus II dipindahkan ke altar Kapel, dekat patung Pieta karya Michelangelo.

Foto-foto pemindahan jenazah dapat dilihat di situs Getty Images di sini. Tampak peti mati jenazah Paus Yohanes Paulus II terbuat dari kayu, bukan kaca.

Sementara itu situs berita milik Keuskupan Agung Jakarta, hidupkatolik.com, telah memberitakan sanggahan dari Pastor Markus Solo Kewuta, SVD, anggota Dikasteri Kepausan untuk Dialog Antar Umat Beragama.

Markus menegaskan, narasi soal jenazah Paus Yohanes Paulus II masih utuh tidak benar. Ia mengatakan, sosok yang mirip dengan wajah Paus Yohanes Paulus II itu adalah hasil kreasi dari lilin.

Patung lilin dibuat di Meksiko pada 2011, satu tahun setelah Paus Yohanes Paulus II digelari beato.

Orang-orang yang bernyanyi dalam video itu adalah umat yang berbahasa Spanyol, sedangkan bahasa Spanyol tidak digunakan di Vatikan dan Italia.

Markus mengatakan, bertahun-tahun sejak wafat, jenazah Yohanes Paulus II belum pernah dibuka, kecuali digali dari kubur pada 2011.

Kemudian, jenazah dipindahkan dari Katakombe ke dalam Basilika Santo Petrus, tepatnya di altar Santo Sebastianus.

Kesimpulan

Video yang memuat narasi soal jenazah Paus Yohanes Paulus II masih utuh setelah belasan tahun merupakan konten dengan konteks keliru.

Video yang beredar menampilkan patung lilin atau relik Paus Yohanes Paulus II yang disimpan di Basilika Guadalupe, Kota Meksiko.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/07/31/181700582/-hoaks-narasi-soal-jenazah-paus-yohanes-paulus-ii-masih-utuh

Terkini Lainnya

Pentingnya Konteks dalam Mengidentifikasi Konten AI

Pentingnya Konteks dalam Mengidentifikasi Konten AI

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Kecelakaan di Yunani pada 2014, bukan Tabrakan Beruntun di Puncak

[KLARIFIKASI] Foto Kecelakaan di Yunani pada 2014, bukan Tabrakan Beruntun di Puncak

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kematian 'Fat Cat' Ditetapkan sebagai Hari Lelaki Setia Sedunia

[HOAKS] Kematian "Fat Cat" Ditetapkan sebagai Hari Lelaki Setia Sedunia

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Berita Kedatangan Transmigran pada 2021, Aceh Bukan Daerah Termiskin

[KLARIFIKASI] Berita Kedatangan Transmigran pada 2021, Aceh Bukan Daerah Termiskin

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Karni Ilyas Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Video Karni Ilyas Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Mundur dari Kabinet

[HOAKS] Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Mundur dari Kabinet

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Gurita Raksasa Terdampar di Bali, Foto Hasil Manipulasi AI

INFOGRAFIK: Hoaks Gurita Raksasa Terdampar di Bali, Foto Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di PBB Sudah Ada Sejak 2015, Bukan 2024

INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di PBB Sudah Ada Sejak 2015, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo Bagikan Uang Puluhan Juta Rupiah melalui WhatsApp

[HOAKS] Prabowo Bagikan Uang Puluhan Juta Rupiah melalui WhatsApp

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Indonesia Siap Kirim Pasukan Perdamaian ke Gaza di Bawah Mandat PBB

[KLARIFIKASI] Indonesia Siap Kirim Pasukan Perdamaian ke Gaza di Bawah Mandat PBB

Hoaks atau Fakta
Fakta Seputar Resolusi Gencatan Senjata Israel-Palestina yang Disetujui Dewan Keamanan PBB

Fakta Seputar Resolusi Gencatan Senjata Israel-Palestina yang Disetujui Dewan Keamanan PBB

Data dan Fakta
[HOAKS] Swedia Gelar Kompetisi Seks sebagai Cabang Olahraga

[HOAKS] Swedia Gelar Kompetisi Seks sebagai Cabang Olahraga

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ronaldo Bentangkan Bendera Portugal, Bukan Palestina

[KLARIFIKASI] Foto Ronaldo Bentangkan Bendera Portugal, Bukan Palestina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Kabar Tom Holland Akan Perankan Daigo Dojima Belum Terbukti

[KLARIFIKASI] Kabar Tom Holland Akan Perankan Daigo Dojima Belum Terbukti

Hoaks atau Fakta
Perkembangan AI, antara Membantu atau Mengganti Pekerjaan Manusia

Perkembangan AI, antara Membantu atau Mengganti Pekerjaan Manusia

Data dan Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke