Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fakta Seputar Patung Liberty, Monumen Ikonis di Amerika Serikat

KOMPAS.com - Patung Liberty menjadi salah satu ikon Amerika Serikat yang termasyhur. Patung raksasa yang menampilkan seorang perempuan membawa obor itu merupakan hadiah persahabatan dari rakyat Perancis.

Dikutip dari History, Patung Liberty adalah simbol kuat sejarah Amerika, yang mewakili kemerdekaan, kebebasan, dan inklusivitas bangsa.

Patung Liberty dirancang oleh pematung Frederic-Auguste Bartholdi. Ia menyelesaikan pembuatan Patung Liberty pada 1884 di Perancis, sebelum dikirim menggunakan kapal menuju Amerika Serikat. 

Untuk bisa sampai ke AS, Patung Liberty dibagi menjadi 350 bagian dan dikemas dalam 200 peti. Setelah melakukan perjalanan melewati Samudra Atlantik, kapal yang membawa Patung Liberty tiba di Pelabuhan New York pada 17 Juni 1885.

Kemudian, patung seberat 204 ton itu disusun sehingga menjadi utuh. Satu tahun berikutnya pada 28 Oktober 1886, Patung Liberty diresmikan oleh Presiden Grover Cleveland.

Hingga kini Patung Liberty masih berdiri kokoh di Pulau Liberty dan menjadi salah satu tempat yang banyak dikunjungi wisatawan.

Berikut ini rangkuman sejumlah fakta mengenai Patung Liberty, seperti dilansir The Collector:

1. Memiliki tinggi 151 kaki (93 meter)

Tinggi patung Liberty bervariasi, tergantung diukur dari mana. Jika diukur dari dasar patung hingga obor, tinggi totalnya adalah 151 kaki atau 93 meter.

Namun jika diukur dari alas dan fondasi, seluruh kontruksi bangunan Patung Liberty memiliki tinggi 305 kaki.

Terdapat 377 anak tangga yang mengarah dari lobi utama patung sampai ke bagian mahkota. 

2.  Bartholdi hampir membuat patung di Mesir

Sebelum membuat Patung Liberty, Frederic Auguste Bartholdi, sempat mendapat tawaran membuat monumen raksasa di Mesir untuk memperingati pembangunan Terusan Suez oleh Perancis.

Namun hal itu dibatalkan dan pada akhirnya ia merancang Patung Liberty yang terkenal hingga sekarang. 

3. Perancang Menara Eiffel turut membantu pembuatan Patung Liberty

Dalam membuat Patung Liberty, Frederic Auguste Bartholdi dibantu oleh Gustave Eiffel, perancang Menara Eiffel di Paris. 

Eiffel membantu membangun menara tiang di bagian dalam patung yang berfungsi sebagai penyangga. 

Mereka menghabiskan waktu selama 9 tahun untuk menyatukan beberapa bagian Patung Liberty. 

4. Patung Liberty dilapisi tembaga sehingga berwarna hijau

Patung Liberty berwarna hijau karena dilapisi dengan lapisan tipis tembaga. Lapisan tersebut menutupi struktur bangunan yang terbuat dari besi cor dan baja tahan karat.

Tembaga tersebut menua seiring berjalannya waktu, sehingga Patung Liberty berubah warna dari cokelat kemerahan menjadi warna hijau pucat yang kita kenal saat ini.

Sementara, obor yang berkilauan dilapisi dengan emas. 

5. Tidak ada yang tahu wajah siapa yang ada pada Patung Liberty

Tidak ada yang tahu secara pasti siapa sosok perempuan yang dibuat menjadi Patung Liberty.

Kemungkinan besar inspirasi Frederic Auguste Bartholdi membuat sosok perempuan Patung Liberty berasal dari berbagai sumber. 

Namun ada yang berpendapat bahwa sosok perempuan Patung Liberty didasarkan pada seorang perempuan Arab, sebab sebelum membuat Patung Liberty, Bartholdi sempat akan membuat patung raksasa di Mesir.

Sementara pendapat lainnya berspekulasi bahwa sosok perempuan Patung Liberty merupakan wajah ibu Bartholdi sendiri.

6. Dulunya digunakan sebagai menara mercusuar

Selama 16 tahun pertama, Patung Liberty beroperasi sebagai menara mercusuar yang  memandu kedatangan kapal di Pelabuhan New York.

Awalnya di bagian mahkota Patung Liberty akan diberi lampu, namun dibatalkan karena petugas keamanan khawatir lampu tersebut akan mengganggu kapal yang lewat.

Sebagai gantinya, cahaya berasal dari bagian obor Patung Liberty. Patung Liberty pun menjadi menara mercusuar pertama yang dinyalakan dengan listrik dari tenaga uap.

Namun sayangnya, karena tidak ada lensa penguat pada obor, Patung Liberty lantas tidak lagi digunakan sebagai menara mercusuar sejak 1902.

7. Lebih dekat ke New Jersey dibanding New York

Meski Patung Liberty masuk di wilayah New York, namun secara teknis patung tersebut berada di perairan New Jersey.

Kendati begitu, New Jersey tidak pernah mengeklaim bahwa Patung Liberty berada di wilayahnya.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/06/17/171421282/fakta-seputar-patung-liberty-monumen-ikonis-di-amerika-serikat

Terkini Lainnya

[HOAKS] Wali Kota Boston Michelle Wu Keturunan Indonesia

[HOAKS] Wali Kota Boston Michelle Wu Keturunan Indonesia

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Data dan Fakta
[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

Hoaks atau Fakta
Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks atau Fakta
Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke