Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Mahfud MD Nonaktifkan 72 Anggota DPR

KOMPAS.com - Hoaks terkait rapat kerja Komisi III DPR dengan Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) pada Rabu (29/3/2023) beredar di media sosial.

Salah satunya, video yang memuat narasi bahwa Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Ketua Komite, Mahfud MD, memecat 72 anggota DPR.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video yang menyebut Mahfud MD menonaktifkan 72 anggota DPR, diunggah oleh akun Facebook ini pada Jumat (31/3/2023). Arsipnya dapat dilihat di sini.

Berikut judul dari video berdurasi 14 menit tersebut:

Berita Terkini - M4hfud M-d L4ngsVng N0n 4ktifkan 72 4Ngg0ta D-pr.

Latar belakang foto itu menampilkan deretan kursi di Gedung DPR, Senayan Jakarta. Namun tampak meja di bagian depan terguling.

Foto itu ditemukan salah satunya ditemukan di situs Antaranews Bali, hasil jepretan Ismar Patrizki.

Foto itu diambil ketika Fraksi PPP DPR menggulingkan meja saat Rapat Paripurna pada 28 Oktober 2014 silam.

Dokumentasi rapat tersebut juga disiarkan oleh Kompas TV di sini.

Narator membaca artikel

Setelah cuplikan dokumentasi rapat, selanjutnya narator membacakan artikel dari media daring.

Pertama, narator membacakan artikel dari Detik yang tayang pada Kamis (30/3/2023).

Artikel itu mengulas mengenai sejumlah pernyataan Mahfud dalam rapatnya dengan Komisi III DPR.

Dari lima poin yang diulas, tidak ada yang menyinggung mengenai penonaktifan anggota DPR.

Kedua, narator membacakan artikel dari Berita Satu yang tayang pada 27 Agustus 2022.

Dalam artikel itu, Mahfud menceritakan pengalamannya ketika menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK).

Ia mengaku pernah membatalkan 72 orang dari kursi DPR karena tindakan kecurangan saat pemilihan berlangsung.

Pernyataan itu ia lontarkan jauh sebelum diadakannya rapat kerja dengan Komisi III DPR.

Adapun Mahfud menjabat Ketua MK pada periode 2008 sampai 2013. Dengan demikian, Mahfud tidak menonaktifkan anggota DPR yang tengah menjabat sampai Maret 2023.

Sementara, video Facebook yang beredar disebarkan setelah rapat kerja Komisi III dengan Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan TPPU. Sehingga, video tersebut rentan menimbulkan misinformasi.

Kesimpulan

Video yang menyebut bahwa Mahfud MD menonaktifkan 72 anggota DPR adalah hoaks.

Judul, foto keluku, cuplikan yang dipakai, sampai artikel yang dibaca narator tidak saling berkaitan.

Mahfud membatalkan 72 anggota DPR terpilih ketika ia menjabat sebagai Ketua MK, lantaran ditemukan kecurangan saat pemilu.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/04/03/195500782/-hoaks-mahfud-md-nonaktifkan-72-anggota-dpr

Terkini Lainnya

Ketika Konser David Bowie 'Menyatukan' Jerman Barat dan Timur...

Ketika Konser David Bowie "Menyatukan" Jerman Barat dan Timur...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

[HOAKS] Undian Berhadiah Mengatasnamakan Bank Maluku Malut

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

[VIDEO] Beredar Manipulasi Konten Sule Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

[HOAKS] Video Penangkapan Linda Terkait Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

[HOAKS] Kabar Penyanyi Dangdut Muchsin Alatas Berpulang

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

[HOAKS] Foto Gurita Raksasa Terdampar di Pantai Bali

Hoaks atau Fakta
AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

AI dan Kekhawatiran atas Dampaknya terhadap Pemilu

Data dan Fakta
[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

[VIDEO] Hoaks Mike Tyson Akan Beri 10 Juta Dollar ke Pria yang Nikahi Putrinya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

INFOGRAFIK: Hoaks Henry Ford dan Mobil Pertamanya, Foto Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

INFOGRAFIK: Makam Nabi Imran Dinarasikan Keliru sebagai Makam Nabi Adam dan Siti Hawa

Hoaks atau Fakta
Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Jenis Air Kemasan di AS Tidak Ditentukan dari Warna Tutup Botol

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Kilas Balik Saat Indonesia Raih Piala Uber Pertama pada 1975

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

[KLARIFIKASI] Ronaldo Berikan Bola ke Penggemar Al Nassr, Bukan Anak Palestina

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Manipulasi Foto Donald Trump Ditangkap Polisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

[HOAKS] Bank Dunia Tuntut Diakhirinya Pertanian pada 2030

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke