Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Istri Penggugat Ijazah Jokowi Muncul di Persidangan

KOMPAS.com - Sebuah video di media sosial membahas soal kelanjutan kasus dugaan ijazah palsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang digugat oleh Bambang Tri Mulyono.

Dalam video tersebut juga terdapat narasi bahwa istri Bambang muncul di persidangan. Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video yang diunggah tanggal 30 Oktober 2022 itu berisi pernyataan Ketua Majelis Dewan Syura Partai Ummat Amien Rais dan sejumlah orang, terkait proses hukum kasus dugaan ijazah palsu Jokowi.

Orang-orang itu, termasuk narator, mendorong Jokowi datang ke pengadilan dan membuktikan bahwa ijazahnya asli, tanpa perlu mengerahkan anak buah.

Di dalam video itu tidak ada pernyataan atau informasi soal istri Bambang datang ke pengadilan.

Narasi yang disertakan dalam konten itu sebagai berikut:

BIKIN J4NTUNG C8P8T.!!! TIBA TIBA ISTRI BAMBANG TRI MUNCUL DALAM SIDANG

Penelusuran Kompas.com

Berdasarkan pemberitaan Kompas.com, kuasa hukum Bambang, Ahmad Khozinudin, menyatakan bahwa pihaknya telah mencabut gugatan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Gugatan tersebut dicabut karena Bambang telah menjadi tersangka atas dugaan penistaan agama dan ditahan sehingga kesulitan untuk berkoordinasi terkait gugatan ijazah Jokowi.

Tim Cek Fakta Kompas.com juga menggunakan metode reverse image search untuk menemukan identitas perempuan berbaju dan berkerudung merah muda dalam sampul video tersebut.

Ditemukan foto identik dalam berita di Tribunnews, dengan keterangan bahwa perempuan itu adalah Yanti Sumiati, warga Lampung Timur, yang bersaksi di pengadilan dalam kasus dugaan suap yang menjerat Mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Azis Syamsuddin.

Kesimpulan

Narasi bahwa istri Bambang Tri Mulyono datang ke persidangan kasus dugaan ijazah palsu Jokowi adalah hoaks.

Bambang Tri sebagai penggugat telah mencabut gugatan terkait dugaan ijazah palsu Jokowi, sehingga proses persidangan di PN Jakarta Pusat dihentikan.

Sementara foto seorang wanita berbaju dan berkerudung merah muda yang ada di sampul video merupakan perempuan asal Lampung Timur yang menjadi saksi dalam kasus dugaan suap yang menjerat mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Azis Syamsuddin.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/10/31/220000582/-hoaks-istri-penggugat-ijazah-jokowi-muncul-di-persidangan

Terkini Lainnya

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

Hoaks atau Fakta
Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seniman Suriah Bikin 'Patung Liberty' dari Reruntuhan Rumahnya

[HOAKS] Seniman Suriah Bikin "Patung Liberty" dari Reruntuhan Rumahnya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke