Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

22 Juli 1933: Wiley Post Tuntaskan Penerbangan Solo Pertama Keliling Dunia

KOMPAS.com - Wiley Post (1898-1935) merupakan pilot pertama yang mengelilingi bumi seorang diri, dengan penampilan fisik khas berupa tambalan di mata kirinya.

Penerbangan solonya mengelilingi dunia pada Juli 1933 itu menambah warna pada tahun-tahun awal perkembangan penerbangan di Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari Britannica.com, Willey Post lahir dari negara bagian Texas, AS, yang kemudian melakukan penerbangan keiling dunia pertamanya pada usia 33 tahun.

Dalam penerbangan selama 23 Juni sampai 1 Juli 1931 itu, dia ditemani seorang navigator bernama Harold Gatty.

Perjalanan itu menggunakan Lockheed Vega atau pesawat satu sayap yang dinamai Winnie Mae.

Petualangan di udara selama 8 hari, 15 jam, 51 menit itu, di akhir tahun itu berhasil terangkum dalam sebuah buku perjalanan berjudul Around the World in Eight Days (1932)

Keliling dunia secara solo pertama

Setelah misi tersebut, dua tahun kemudian Post melakukannya sendirian, yang lagi-lagi menggunakan Winnie Mae.

Kali ini perjalanan yang sama ditempuh dengan waktu lebih cepat, yakni dalam 7 hari, 18 jam, 49 menit.

Perjalanan yang secara total berjarak 15.596 mil atau 25.099 kilometer itu dilakukan sejak 15 Juli hingga 22 Juli 1933. Post menyelesaikannya pada 89 tahun lalu.

Tak hanya rekor penerbangan keliling dunia solo pertama, dengan penerbangan ini Post juga membuktikan kemampuan instrumen navigasi baru, yang mencakup teknologi pilot otomatis.

Selain itu, ada peningkatan dari penggunaan setelan tekanan yang dia desain sendiri untuk bertahan di ketinggian yang lebih dari sebelumnya. Kini Winnie Mae disimpan di Smithsonian Institution, di Washington DC, AS.

Willey Post kemudian mencoba melintasi Kutub Utara dengan dengan rekannya, seorang pelawak AS bernama Will Rogers.

Namun, saat itu dia gagal sampai di titik finish di Rusia (dulu Uni Soviet).

Untuk penerbangan Agustus 1953 itu, pesawat yang mereka naiki mengalami kecelakaan dan jatuh di Point Barrow, Alaska, yang menewaskan keduanya.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/07/22/181800582/22-juli-1933--wiley-post-tuntaskan-penerbangan-solo-pertama-keliling

Terkini Lainnya

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

INFOGRAFIK: Menyebar Ikan Lele ke Saluran Air Bisa Cegah DBD? Cek Faktanya!

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

[VIDEO] Konteks Keliru soal Detik-detik Helikopter Presiden Iran Jatuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

[HOAKS] Pemain Real Madrid Vinicius Junior Keturunan Indonesia

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

Hoaks atau Fakta
Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seniman Suriah Bikin 'Patung Liberty' dari Reruntuhan Rumahnya

[HOAKS] Seniman Suriah Bikin "Patung Liberty" dari Reruntuhan Rumahnya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke