Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Olimpiade Tokyo - Kalah dari Malaysia, Ahsan/Hendra Tak Berhasil Raih Perunggu

Kompas.com - 31/07/2021, 19:12 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tak berhasil meraih medali perunggu badminton Olimpiade Tokyo 2020. 

Pasangan ganda putra unggulan kedua itu kandas di tangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) dalam partai perebutan medali perunggu. 

Laga antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Sabtu (31/7/2021) malam WIB. 

Ahsan/Hendra yang bertarung tiga gim selama 52 menit harus mengakui keunggulan sang lawan dengan skor 21-17, 17-21, dan 14-21. 

Baca juga: Semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Hal Terlarang untuk Ginting Saat Lawan Chen Long

Jalannya pertandingan

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik sama-sama terhenti di semifinal Olimpiade Tokyo 2020. 

Ahsan/Hendra dikalahkan Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan), sedangkan Aaron/Soh takluk dari wakil China, Li Jin Hui/Liu Yu Chen. 

Pertandingan ini jelas menjadi asa terakhir kedua pasangan untuk meraih medali. Tak mengherankan jika Ahsan/Hendra dan Aaron/Soh langsung mencoba menyerang sejak awal gim pertama. 

Perolehan poin kedua pasangan ketat hingga kedudukan 8-8, sebelum akhirnya Aaron Chia/Soh Wooi Yik melesat dan unggul 11-9 pada interval gim pertama. 

Seusai interval, Ahsan/Hendra berhasil meraih tiga poin beruntun dan berbalik unggul 12-11.

Ahsan/Hendra berhasil memanfaatkan momentum tersebut dan semakin memperlebar jarak menjadi 16-13.

Baca juga: Greysia/Apriyani ke Final, Indonesia Pastikan Raihan Satu Medali dari Badminton

Pengembalian bola keluar Aaron/Soh membuat Ahsan/Hendra mencapai game point lebih dulu dalam kedudukan 20-16.

Kemenangan Indonesia pada gim pertama ditandai dengan smes menyilang Hendra Setiawan yang jatuh di sisi kanan lapangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Ahsan/Hendra menang 21-17 pada gim pertama. 

Pada gim kedua, Ahsan/Hendra yang sempat tertinggal 2-5 berhasil menyamakan kedudukan menjadi 6-6 dan berbalik unggul 7-6. 

Ahsan/Hendra lagi-lagi berhasil mempertahankan keunggulannya dan berbalik menyerang pasangan Malaysia hingga menyudahi interval gim kedua dengan keunggulan 11-7. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com