Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spain Masters 2021, Pramudya/Yeremia Ungkap Kekesalan ke Servis Judge

Kompas.com - 19/05/2021, 07:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob, sukses melaju ke babak kedua atau 16 besar Spain Masters 2021, Selasa (18/5/2021) malam WIB.

Perjuangan Pramudia/Yeremia untuk meraih tiket 16 besar Spain Masters 2021 terbilang tidak mudah.

Sebab, Pramudia/Yeremia harus bermain rubber game melawan wakil Denmark non unggulan, Emil Lauritzen/Mads Vestergard.

Pramudia/Yeremia yang berstatus unggulan kelima sempat kerepotan pada gim pertama sehingga harus menyerah 19-21.

Baca juga: Hasil Spain Masters 2021, Pramudya/Yeremia Melaju ke 16 Besar

Salah satu penyebab kekalahan Pramudia/Yeremia pada gim pertama adalah servis dari keduanya yang sering dianggap pelanggaran oleh wasit.

Salah satu contohnya adalah ketika Pramudia/Yeremia tertinggal 19-20. Pramudia/Yeremia saat itu dalam posisi memegang bola setelah sukses mencetak empat angka beruntun.

Namun, momen itu seketika hilang ketika wasit menilai servis Yeremia tidak sah karena terlalu tinggi.

Yeremia yang tidak terima sempat menunjukkan kekesalannya di lapangan dengan menunjukkan gestur bagaimana dirinya melakukan servis.

Beruntung bagi Pramudia/Yeremia karena insiden itu tidak memengaruhi mental bertanding mereka.

Pramudia/Yeremia pada akhirnya sukses melaju ke babak kedua karena berhasil menyapu bersih dua gim dengan kemenangan 21-13 dan 21-14.

Baca juga: Hasil Spain Masters 2021, Leo/Daniel Mengamuk pada Babak Pertama

Seusai laga, Yeremia mengakui dirinya sempat kesal dengan beberapa keputusan servis judge. Sebab, Yeremia menilai dirinya dan Pramudya bisa menghindari kekalahan pada gim pertama.

Terlepas dari hal itu, Yeremia mengaku bersyukur karena berhasil lolos ke babak kedua Spain Masters 2021.

"Sangat berpengaruh ketika service judge beberapa kali nge-fault service kami. Apalagi di poin 19-20," kata Yeremia dikutip dari situs PBSI.

"Saya saat itu sudah menurunkan kaki dan tangan. Namun, tetap saja kena fault. Mungkin kalau tidak fault, ceritanya bisa berbeda," ungkap Yeremia.

"Beruntung tadi pelatih kami (Aryono) coba berdiskusi dengan dia dan ada wasit lain yang juga mendampingi di gim selanjutnya. Setelah itu kami tidak difault lagi," ujar Yeremia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com