Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aaron Chia: Hendra Setiawan Idola Sekaligus Lawan Tersulit Saya

Kompas.com - 19/12/2020, 18:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BWF TV

KOMPAS.com - Pebulu tangkis ganda putra Malaysia, Aaron Chia, mengungkapkan kekagumannya terhadap Hendra Setiawan.

Hendra Setiawan yang saat ini berpasangan dengan Mohammad Ahsan masih tetap menjadi salah satu andalan Indonesia.

Padahal keduanya sudah tak lagi muda, Hendra Setiawan bahkan sudah menginjak usia 36 tahun.

Pada 2019, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan mempersembahkan empat gelar juara termasuk Kejuaraan Dunia.

Baca juga: BWF Nobatkan Kevin Sanjaya dan Hendra Setiawan Jago Tipu-tipu

Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) pun mencatat Hendra Setiawan sebagai pebulu tangkis tertua yang berhasil meraih medali emas Kejuaraan Dunia.

Serangkaian prestasi Hendra membuatnya kerap dijadikan panutan pebulu tangkis lainnya.

Salah satunya adalah pemain ganda putra nomor satu Malaysia, Aaron Chia. Dalam wawancaranya dengan BWF, Aaron Chia menyebut Hendra Setiawan sebagai idolanya.

"Idola saya adalah Hendra Setiawan," kata Aaron Chia dilansir dari BWF TV. 

Bukan hanya sebagai panutan, Aaron Chia bahkan mengungkapkan Hendra Setiawan adalah lawan yang paling sulit baginya.

"Lawan tersulit saya adalah Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan," ujarnya.

Aaron Chia dan pasangannya, Soh Wooi Yik, sudah beberapa kali berhadapan dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Baca juga: Ahsan/Hendra Dianggap sebagai Salah Satu Pahlawan Bulu Tangkis Indonesia

Catatan head-to-head kedua pasangan adalah 5-2 untuk keunggulan Ahsan/Hendra.

Salah satu pertandingan yang paling menarik antara Aaron/Soh dan Ahsan/Hendra adalah final All England 2019. Pasalnya, kala itu Hendra Setiawan sedang mengalami cedera.

Meski demikian, kerja sama Ahsan/Hendra membuahkan hasil dan menang 11-21, 21-14, 21-12.

Duel tersebut juga menjadi laga yang paling berkesan untuk Aaron Chia.

"Pertandingan yang paling berkesan buat saya final All England 2019," ujar Aaron Chia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com