Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Kejuaraan Dunia 2022: Rehan/Lisa ke Babak Kedua Usai Bekuk Wakil Taiwan dalam 25 Menit

KOMPAS.com - Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, berhasil melaju ke babak kedua Kejuaraan Dunia atau BWF World Championship 2022 di Tokyo, Jepang.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos ke babak kedua seusai menang meyakinkan atas wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching, pada babak pertama (64 besar) Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Laga antara Rehan/Lisa dan Lee/Hsu dalam rangkaian babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2022 berlangsung di Lapangan 2 Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Senin (22/8/2022) pagi WIB.

Rehan/Lisa tampil dominan dalam laga tersebut. Mereka tercatat hanya satu kali tertinggal dari Lee/Hsu.

Setelah mendominasi jalannya laga, Rehan/Lisa mampu memastikan kemenangan dua gim langsung dengan skor 21-14 dan 21-9.

Rehan/Lisa menyudahi perlawanan Lee/Hsu dalam durasu 25 menit.

Berkat kemenangan ini, Rehan/Lisa berhak melaju ke babak kedua atau 32 besar Kejuaraan Dunia 2022.

Sementara itu, Lee/Hsu harus menghentikan perjuangan pada babak pertama.

Selanjutnya, di babak kedua, Rehan/Lisa akan melawan wakil Hongkong, Chang Tak Ching/Ng Wing Yung.

Chang Tak Ching/Ng Wing Yung sudah menunggu di babak kedua setelah mendapat bye.

Rehan/Lisa harus bersikap waspada saat melawan Chang Tak Ching/Ng Wing Yung pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2022.

Pasalnya, Chang Tak Ching/Ng Wing Yung menyandang status unggulan ke-16 dalam turnamen kali ini.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/08/22/09252818/hasil-kejuaraan-dunia-2022-rehan-lisa-ke-babak-kedua-usai-bekuk-wakil

Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke