Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Thailand Open II - Shesar Tumbang, Tunggal Putra Habis

KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito gagal mencapai perempat final Toyota Thailand Open 2021.

Shesar terhenti di babak kedua (16 besar) setelah langkahnya dijegal wakil Denmark Hans-Kristian Solberg Vittinghus lewat drama tiga gim.

Bertanding di Lapangan 3 Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (21/1/2021), Shesar menyerah 21-11, 15-21, 17-21 dari Vittinghus.

Dengan kekalahan Shesar, Indonesia tidak memiliki wakil lagi di sektor tunggal putra Thailand Open II.

Dua tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie juga sudah gugur.

Ginting sama seperti Shesar yang terhenti di babak kedua, sedangkan Jonatan langsung tersingkir pada babak 32 besar.

Ulasan pertandingan

Pada gim pertama, Shesar relatif tidak menemui kesulitan berarti. Setelah unggul 11-8 pada interval pertama, Shesar meraih delapan poin beruntun dan menjauh 19-8.

Gim pertama akhirnya bisa direbut Shesar dengan keunggulan 21-13 atas Vittinghus.

Memasuki gim kedua, situasinya berbalik. Shesar terus tertinggal poin dari tunggal putra Denmark itu.

Bahkan, pada interval kedua, Shesar menyerah cukup jauh 5-11 dari Vittinghus.

Selepas jeda, Shesar belum bisa bangkit. Sementara itu, Vittinghus terus menambah keunggulan.

Menjelang poin-poin kritis, Shesar sempat mendekat 15-18, tetapi usahanya belum berhasil.

Pada gim kedua, Shesar akhirnya terpaksa menyerah 15-21 dari Vittinghus. Laga pun dilanjutkan ke gim ketiga.

Pada gim penentuan, pertandingan berjalan lebih menarik. Shesar sempat unggul 3-1 sebelum disamakan Vittinghus 3-3.

Setelah skor imbang, Shesar justru tampil di bawah tekanan Vittinghus dan akhirnya menyerah 9-11 pada interval gim ketiga.

Shesar berusaha bangkir usai jeda, dia terus mengejar laju poin Vittinghus hingga kedudukan 15-15.

Namun, setelah itu, Shesar malah banyak memberikan poin untuk lawan, sehingga dia tertinggal lagi 19-15.

Shesar akhirnya menyerah 17-21 dari Vittinghus pada gim ketiga dan dipastikan gagal ke perempat final Thailand Open II.

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/01/21/14221598/hasil-thailand-open-ii-shesar-tumbang-tunggal-putra-habis

Terkini Lainnya

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke