Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Kompas.com - 29/04/2024, 14:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U23 2024 yang dilaksanakan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024).

Pertandingan Indonesia vs Uzbekistan hari ini bakal memperebutkan tiket ke final Piala Asia U23 2024 dan Olimpiade Paris tahun ini.

Pasalnya, tim yang lolos peringkat 3 besar Piala Asia U23 2024 bakal otomatis lolos ke Olimpiade 2024 Paris.

Selain itu, pemenang di babak semifinal Piala Asia U23 2024 juga akan lolos ke babak final untuk memperebutkan juara Piala Asia U23 2024.

Lantas, jam berapa pertandingan Indonesia vs Uzbekistan dimulai?

Baca juga: Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Jadwal pertandingan Indonesia vs Uzbekistan

Dikutip dari laman AFC, pertandingan Indonesia vs Uzbekistan akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024).

Pertandingan Garuda Muda melawan Serigala Putih bakal dimulai pada pukul 21.00 WIB.

Laga bergengsi antar dua negara tersebut akan disiarkan secara langsung melalui stasiun televisi nasional, RCTI.

RCTI sendiri sudah merilis jadwal siaran langsung semifinal Piala Asia U23 2024 yang akan berlangsung pada pukul 20.00 WIB.

Kendati demikian, kick off Indonesia vs Uzbekistan akan dimulai pada pukul 21.00 WIB.

Dilansir dari Kompas.com, Senin (29/4/2024), Anda dapat menyaksikan siaran langsung  Indonesia vs Uzbekistan di laman berikut:

Baca juga: Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Prediksi susunan pemain Indonesia vs Uzbekistan

Skuad Garuda Muda akan tampil melawan Uzbekistan tanpa diperkuat penyerang atau striker andalan mereka, Rafael Struick.

Hal ini karena pemain dengan nomor punggung 11 itu mendapat akumulasi kartu kuning di babak perempat final melawan Korea Selatan.

Pelatih timnas Shin Tae-yong sendiri mengaku telah mengamati permainan tim Serigala Putih itu ketika mengalahkan Arab Saudi di babak perempat final.

Menurutnya, Uzbekistan mampu mencetak 12 gol dan belum pernah kebobolan satu gol pun karena tim tersebut memiliki kekuatan utama berupa transisi yang cepat.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com