Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran Seleksi Mandiri Kedokteran ITS 2023: Jadwal, Biaya, dan Syaratnya...

Kompas.com - 03/08/2023, 20:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) untuk pertama kalinya membuka program pendidikan (prodi) kedokteran.

Seleksi mahasiswa baru program studi kedokteran 2023 di ITS tersebut dibuka melalui seleksi mandiri dengan daya tampung sebanyak 50 orang.

Seleksi mandiri kedokteran ITS ditentukan berdasarkan nilai rapor dan nilai ujian tulis berbasis komputer (UTBK).

Seleksi juga terbuka untuk lulusan SMA dan MA tiga tahun terakhir atau gap year.

Baca juga: Biaya Kuliah Kedokteran UI, UIN Malang, UIN Jakarta, dan UIN Makassar


Baca juga: Biaya Kuliah Farmasi Jalur Mandiri 2023 di UGM, ITB, Undip, Unair, dan Unpad

Berikut ini seputar jadwal seleksi, biaya, dan ketentuan untuk mengikuti seleksi mandiri Kedokteran ITS 2023:

Jadwal seleksi mandiri kedokteran ITS

Dikutip dari laman resminya, berikut ini jadwal lengkap pelaksanaan seleksi mandiri kedokteran ITS:

  • Pendaftaran: 1-6 Agustus 2023
  • Pengumuman: 8 Agustus 2023
  • Tes Kesehatan: 9-10 Agustus 2023
  • Daftar ulang: 10-12 Agustus 2021

Untuk melakukan pendaftaran seleksi mandiri Kedokteran ITS bisa diakses di sini.

Baca juga: Perincian Biaya Kuliah Kedokteran di UGM, IPB, Unair, dan Undip 2023

Syarat dan ketentuan

Seleksi penerimaan calon mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Mandiri Umum Program Studi Kedokteran di ITS dapat diikuti oleh pendaftar dari SMA dan MA atau setara, yang lulus pada 2021, 2022 dan 2023.

Seleksi akan dilakukan berdasarkan:

  • Nilai rapor mata pelajaran pendukung prodi: Matematika Peminatan, Biologi, Kimia, dan Fisika.
  • Nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang diselenggarakan oleh SNPMB 2023.

Syarat untuk bisa lolos seleksi mandiri Kedokteran ITS yakni peserta harus bisa lolos tes kesehatan saat melakukan proses daftar ulang.

Calon mahasiswa baru yang diterima di Program Studi Kedokteran dari proses seleksi akan dijadwalkan mengikuti tes kesehatan untuk menentukan status lanjut daftar ulangnya.

Baca juga: 20 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Versi Webometrics 2023, Mana Saja?

Biaya pendaftaran dan biaya pendidikan kedokteran ITS

Biaya pendaftaran untuk mengikuti seleksi mandiri kedokteran ITS yakni peserta diharuskan membayar Rp 250.000.

Mahasiswa yang nantinya lolos seleksi mandiri untuk masuk prodi kedokteran di ITS akan dikenai biaya yang meliputi:

  • Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP), yang mengawasi setiap awal semester sebelum perkuliahan. Besaran biaya ditentukan ITS dalam satu kategori (khusus program studi Kedokteran) dengan mempertimbangkan kemampuan orang tua melalui prosedur pelaporan saat daftar ulang.
  • Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI), sekali selama terdaftar sebagai mahasiswa yaitu pada saat daftar ulang.
  • Sumbangan Pengembangan Akademik (SPA), yang diisi tiap semester sama dengan pembayaran SPP mulai semester 2 sampai semester 6. (Khusus Seleksi Mandiri Kedokteran Umum 2023 tidak dikenakan SPA)

SPP mahasiswa kedokteran ITS disebutkan dalam laman resminya yakni Rp 20 juta.

Sementara itu, untuk tarif minimal SPI per mahasiswa untuk satu kali daftar ulang yakni Rp 150 juta.

Seleksi Mandiri Kedokteran ITS tidak bisa menggunakan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K), namun mahasiswa bisa mengajukan beasiswa lain sesuai ketentuan.

Baca juga: Jalur Mandiri PTN yang Buka Pendaftaran dengan KIP Kuliah 2023, Mana Saja?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com